Kolaborasi Polres Sukabumi dan RSUD Palabuhanratu Gelar Bhakti Kesehatan Donor Darah

1 week ago 8

Sukabumi – Dalam rangka membantu ketersediaan stok darah bagi pasien yang membutuhkan, khususnya yang mengalami thalasemia, Polres Sukabumi bekerja sama dengan RSUD Palabuhanratu menggelar kegiatan Bhakti Sosial Donor Darah pada Kamis (10/4/2025) bertempat di Aula Wicaksana Polres Sukabumi.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut atas permohonan bantuan dari Bank Darah RSUD Palabuhanratu yang mengalami kekosongan stok darah untuk kebutuhan pasien yang membutuhkan darah khususnya pasien Thalasemia.

Kasi Humas Polres Sukabumi IPTU Aah Saepul Rohman menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk respons cepat dan kepedulian Polres Sukabumi terhadap kebutuhan masyarakat, khususnya di bidang kesehatan.

"Bhakti sosial ini adalah bagian dari upaya kami untuk selalu dekat dengan masyarakat dan memberikan kontribusi nyata. Kegiatan donor darah menjadi salah satu bentuk solidaritas dan kepedulian kami terhadap mereka yang membutuhkan, " ungkap Kapolres melalui IPTU Aah Saepul Rohman.

Sementara itu, Kasi Dokkes Polres Sukabumi menambahkan bahwa kegiatan tersebut diikuti oleh puluhan personel Polres Sukabumi yang secara sukarela mendonorkan darahnya untuk membantu pasien yang membutuhkan.

"Kami sangat mengapresiasi antusiasme anggota dan masyarakat dalam kegiatan ini. Darah yang terkumpul langsung diserahkan kepada tim medis Unit Transfusi darah dari RSUD Palabuhanratu untuk segera digunakan dalam penanganan pasien, khususnya yang mengalami thalasemia, " jelasnya.

Kasi Dokes Polres Sukabumi Aiptu Fahmi menjelaskan "Pada Kegiatan Bhakti Kesehatan ini Alhamdulillah kita dapat menghasilkan 65 Labu Darah. Adapun Partisipan terdiri dari Anggota Polres Sukabumi, dan Masyarakat Sukabumi." Beber beliau.
 
Kegiatan Bhakti Sosial Donor Darah hasil kolaborasi antara Polres Sukabumi dan RSUD Palabuhanratu mencerminkan sinergi yang kuat antara institusi kepolisian dan layanan kesehatan dalam menjawab kebutuhan mendesak masyarakat. Dengan partisipasi aktif anggota Polres Sukabumi dan masyarakat, kegiatan ini tidak hanya membantu memenuhi stok darah yang kritis untuk pasien thalasemia, tetapi juga menjadi wujud nyata kepedulian dan pengabdian Polri kepada sesama.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |