PANGKEP SULSEL– Dalam rangka memperkuat peran Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) di jajaran wilayah, Kanit Provost Polsek Liukang Tangaya Aipda Suwardi, SH menghadiri kegiatan Video Conference (Vicon) yang dipimpin langsung oleh Kabid Propam Polda Sulawesi Selatan. Kegiatan ini berlangsung di Aula Polres Pangkep pada Kamis (10/04/2025).
Kegiatan Vicon tersebut menjadi ajang konsolidasi internal untuk meningkatkan kedisiplinan dan profesionalisme anggota Polri di seluruh wilayah kerja, khususnya di Kabupaten Pangkep dan jajarannya.
Kabid Propam Polda Sulsel dalam arahannya menekankan pentingnya peran Propam sebagai garda terdepan dalam menjaga citra institusi. Ia meminta seluruh personel Propam untuk aktif melakukan pengawasan dan pembinaan terhadap anggota agar pelaksanaan tugas berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku.
“Propam bukan sekadar pengawas, tapi juga pengawal marwah institusi Polri. Tugas kita menjaga kepercayaan publik dengan tetap menjunjung tinggi integritas, profesionalitas, dan netralitas, ” tegas Kabid Propam dalam arahannya.
Aipda Suwardi selaku perwakilan dari Polsek Liukang Tangaya menyatakan komitmennya untuk menjalankan amanah tersebut. Ia menyebutkan bahwa pengawasan internal akan terus diperkuat demi terciptanya kinerja yang maksimal di lingkup Polsek.
Menurutnya, sinergitas antara pimpinan dan anggota sangat penting agar nilai-nilai kedisiplinan tidak hanya menjadi slogan, tetapi benar-benar tertanam dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.
Sementara itu, Kapolsek Liukang Tangaya, AKP Muhtar, saat dikonfirmasi secara terpisah menyampaikan dukungannya terhadap kebijakan Polda Sulsel dalam memperkuat peran Propam di wilayah.
Ia mengatakan bahwa seluruh jajaran Polsek Liukang Tangaya siap melaksanakan arahan pimpinan, serta akan terus meningkatkan pengawasan terhadap pelaksanaan tugas personel.
“Kami akan terus menjaga kedisiplinan dan etika profesi, karena itu menjadi fondasi utama dalam membangun kepercayaan masyarakat terhadap Polri, ” ujar Kapolsek.
Vicon yang berlangsung selama lebih dari satu jam itu diikuti oleh seluruh personel Propam dari Polres dan Polsek se-Kabupaten Pangkep. Kegiatan berlangsung tertib dan penuh antusiasme.
Selain mendengarkan arahan dari Kabid Propam, para peserta juga berdiskusi dan berbagi pengalaman terkait pengawasan di wilayah tugas masing-masing.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan peran Propam di seluruh wilayah semakin kuat, serta mampu mendorong peningkatan kualitas kerja dan pelayanan Polri kepada masyarakat.
Vicon ini menjadi bukti bahwa transformasi Polri menuju institusi yang presisi terus berjalan, dan Propam berada di garda terdepan untuk memastikan perubahan tersebut berjalan sebagaimana mestinya.( Herman Djide)