Sampah dari Luar Masuk Badak Anom, DPW LSM TAMPERAK: Kecamatan Sindang Jaya Darurat Sampah

1 month ago 27

TANGERANG – Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) yang tiap tahunnya di peringati setiap tanggal 21 Februari, tampaknya tidak begitu berarti bagi warga maupun pemerintah Kabupaten Tangerang Kecamatan Sindang Jaya,  

Pasalnya, di beberapa titik yang ada kecamatan Sindang Jaya, salah satunya yang berlokasi di.Kp Onom Kedaung Rt. 003/rw.003, Desa badak Anom, Kec Sindang Jaya Kabupaten Tangerang Provinsi Banten. tampak tumpukan sampah yang diduga dibiarkan berseliweran hingga memenuhi Danau dan aliran sungai


Bahkan, menurut S warga setempat, pemandangan sampah yang menumpuk ini adalah sampah dari luar dibawa kesini

Iyah pak..sampah dari luar di bawa kesini..setiap di kirim dari sana kemari..datang jam 4 pagi ucap S warga sekitar kepada indonesiasatu.co.id melaui pesan singkat whatsapp.Selasa, (4/3/2025). 

 Saya berharap permasalahan sampah yang ada disini bisa segera diselesaikan pak, banyak warga yang sakit pak akibat adanya tumpukan sampah ini pak, itu didanau aja sudah numpuk sampah, jangankan ikan bebek aja udah gak mau masuk kolam itu pak, Tuturnya. 

Terkait permasalahan sampah yang ada di Kecamatan Sindang Jaya, Ahmad Sudita ketua DPW LSM TAMPERAK Angkat bicara “Itu mah sudah menjadi pemandangan kami disini. Kami juga sudah melakukan teguran namun masih saja membandel, dan sepertinya pemerintah kecamatan Sindang Jaya terkesan masabodo padahal itu sampah perumahan dari luar wilayah Kabupaten Tangerang yang dikumpulkan di sini 

Saya  juga menduga pemilik lapak lapak limbah perumahan tersebut bekerjasama dengan para oknum RT setempat. 

“Intinya jangan harap bisa meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap sampah jika pemerintah saja abai terhadap sampah, apalgi sampah sampah yang masuk ke wilayah kecamatan Sindang Jaya adalah sampah rumah tangga dan sampah perumaha yang berada diluar wilayah kecamatan Sindang Jaya dan masuk ke wilayah sini, tapi pemerintah Kecamatan Sindang Jaya seakan tidak peduli dengan hal itu, jadi saat ini Kecamatan Sindang Jaya Darurat Sampah, Terang Ahmad Sudita

Ahmad Sudita juga memberikan sebaris kalimat pesan untuk pemerintah daerah dan DLHK Kabupaten Tangerang, "sampah kurang terurus dan tidak optimalnya dalam melakukan mobilisasi pengangkutan untuk dibawah ke TPA, DLHK selaku instansi terkait apa kerjamu?, ” tegas ketua Ahmad Sudita. (Spyn). 

Read Entire Article
Karya | Politics | | |