Mataram, NTB – Dalam upaya memperkuat peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan, Satuan Binmas Polresta Mataram berencana menggelar Pelatihan Kasatkamling di Desa Gegelang, Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat, yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 26 April 2025.
Sebagai langkah awal, Kasat Binmas Polresta Mataram AKP Jasa Yulianto, SH., bersama sejumlah anggotanya melakukan pertemuan dengan Kepala Desa Gegelang. Kunjungan tersebut bertujuan membahas secara detail rencana pelaksanaan pelatihan sekaligus mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan tokoh masyarakat setempat.
“Pertemuan ini menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat. Selain sebagai ajang silaturahmi, kami juga membahas teknis pelaksanaan pelatihan Satkamling di Desa Gegelang, dengan tujuan utama meningkatkan kemampuan para penjaga keamanan lingkungan, ” ujar AKP Jasa Yulianto.
Pelatihan ini dirancang agar para anggota Satkamling memiliki kapasitas dan keterampilan yang mumpuni, baik dalam deteksi dini potensi gangguan kamtibmas maupun dalam melakukan tindakan cepat di lingkungan tempat tinggal mereka.
Langkah ini sejalan dengan visi Polri dalam menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif dengan melibatkan langsung partisipasi aktif masyarakat melalui penguatan Satkamling.
“Kita ingin Satkamling ini bukan hanya simbol, tapi benar-benar menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan wilayahnya, ” tambah Kasat Binmas.
Diharapkan, kegiatan ini tak hanya meningkatkan kemampuan teknis para personel Satkamling, tetapi juga memperkuat kolaborasi berkelanjutan antara warga dan aparat keamanan demi terwujudnya kamtibmas yang mantap di wilayah hukum Polresta Mataram.(Adb)