JENEPONTO, SULSEL - Kepolisian resor (Polres) Jeneponto, Polda Sulawesi Selatan melaksanakan shalat gaib di Masjid Asy-Syurti Polres Jeneponto untuk tiga anggota Polri di Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung.
Ketiga prajurit Bhayangkara Polda Lampung yang gugur ini diketahui, Kapolsek Negara Batin AKP Anumerta Lusiyanto, AIPDA Anumerta Petrus, dan BRIPTU Anumerta Ghalib.
Ketiga Polisi tersebut meninggal dunia akibat diduga ditembak saat menjalankan tugas pengabdian pemberantasan tindak kejahatan penggerebekan sabung ayam di wilayah hukum Polda Lampung.
Atas insiden ini, Kapolres Jeneponto AKBP Widi Setiawan, cukup perhatin dan mengajak semua jemaah sholat ashar untuk bersama-sama melaksanakan shalat gaib dan mendoakan almarhum.
"Shalat gaib ini kita laksanakan setelah shalat ashar berjamaah. Shalat gaib diikuti oleh jemaah masjid yang mayoritas personil Polres Jeneponto dan warga sekitar, " katanya.
AKBP Widhi menyampaikan bahwa shalat gaib ini merupakan bentuk kepedulian dan penghormatan kepada rekan-rekan sesama abdi Bhayangkara yang gugur dalam tugas.
"Ini adalah bentuk kepedulian kita terhadap sesama insan Bhayangkara. Atas nama Polres Jeneponto, kami turut prihatin dan menyampaikan bela sungkawa serta duka cita mendalam atas kepergian tiga personel Polri Polda Lampung yang gugur saat menjalankan tugas pengabdian kepada daerah dan negara, " kata Widhi.
Kapolres juga menyampaikan peristiwa tragis ini mengejutkan banyak pihak dan menjadi duka mendalam di tubuh Polri. Pengorbanan para personel yang gugur dalam tugas ini menjadi pengingat pentingnya tugas mulia yang insan Bhayangkara dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
"Semoga Allah SWT memberikan tempat terbaik bagi para almarhum di sisi-Nya dan memberikan kekuatan bagi keluarga yang ditinggalkan, " ucapnya.
Kapolres Jeneponto juga mengajak seluruh anggotanya untuk menjadikan peristiwa ini sebagai motivasi dalam menjalankan tugas dengan penuh dedikasi, keberanian, dan kewaspadaan.
"Kami akan terus meningkatkan pengawasan dan kewaspadaan di lapangan untuk memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Jeneponto tetap kondusif, " jelasnya. (*)