Wujudkan layanan prima, Kantor Wilayah Ditjenpas Kalimantan Timur, Rutan Balikpapan laksanakan layanan kunjungan dan penitipan barang bagi Tahanan dan Warga Binaan. Kegiatan Kunjungan Keluarga ini merupakan salah satu komitmen Rutan Kelas IIA Balikpapan dalam memberikan hak bagi Tahanan/Narapidana untuk dapat menerima kunjungan dari keluarga sebagaimana diatur dalam Undang-Undang No 22 Tahun 2022 tentang Pemasyarakatan. Selasa (25/02/2025).
Layanan kunjungan tatap muka bagi WBP di Rutan Kelas IIA Balikpapan dilaksanakan dengan tetap menerapkan prosedur pengawasan yang ketat. Sebelum pengunjung bertemu dengan tahanan dan warga binaan, petugas akan melakukan penggeledahan terhadap badan dan barang bawaan mereka.
Pengunjung yang membawa alat komunikasi seperti handphone harus menitipkannya terlebih dahulu di loker penitipan yang telah disediakan oleh petugas dan akan diberikan kartu sebagai tanda penitipan, yang nantinya dapat ditukar saat mereka pulang. Hal ini bertujuan untuk memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan kepada pengunjung yang menitipkan barangnya.
Setelah itu, setiap barang bawaan akan diperiksa oleh petugas untuk memastikan bahwa barang-barang tersebut steril atau tidak mengandung barang terlarang, seperti handphone, gunting, pisau, serta benda-benda lain yang berpotensi digunakan untuk melakukan tindakan di luar aturan, termasuk narkoba.
Kemudian, pengunjung diarahkan oleh petugas ke ruang besuk atau layanan kunjungan sembari diberi informasi mengenai aturan dan tata tertib yang harus diikuti, seperti durasi waktu berkunjung, menjaga kebersihan, dan menjaga sopan santun selama kunjungan berlangsung.
Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Balikpapan, Agus Salim, menjelaskan, "Petugas Rutan Balikpapan selalu bersikap waspada terhadap segala kemungkinan dan tetap menunjukkan sikap yang baik serta ramah dalam memberikan informasi yang dibutuhkan oleh warga binaan dan keluarganya. Semua itu dilakukan dalam rangka meningkatkan kepercayaan masyarakat sehingga dapat mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih, " ucapnya.