SAMOSIR-Meski diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, baik disiang hari dan tengah malam tidak menyurutkan petugas Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyeberangan (KSOPP) Danau Toba untuk melakukan pelayanan dan membantu penumpang yang membutuhkan bantuan.
Selain membantu penumpang yang memiliki keterbatasan atau kesulitan dalam melakukan aktivitas berjalan, Petugas Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyeberangan (KSOPP) Danau Toba juga memberikan tempat beristirahat kepada para penumpang yang kemalaman dipelabuhan.
Amatan Jurnalis IndonesiaSatu.co.id, Sabtu 5 April 2025, Kepala wilayah kerja pelabuhan Ajibata Darwin Purba terlihat sedang membantu penumpang yang mengalami kesulitan dalam melakukan aktivitas berjalan dengan cara mendorong kursi rodanya menuju dermaga penyeberangan
Kepala wilayah kerja pelabuhan Ajibata, Darwin Purba terlihat dengan semangat mendorong kursi roda penumpang sembari tersenyum menuju dermaga kapal motor penyeberangan yang didalam kursi roda ada penumpang yang mengalami kesulitan melakukan aktivitas berjalan
Sementara Kepala wilayah kerja Ambarita, Carter Putera Panggabean ditengah derasnya hujan ditengah malam terlihat sedang memberikan payung (memayungi) penumpang menuju kendaraan pengguna jasa yang hendak menyeberang
“Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyeberangan (KSOPP) Danau Toba selalu menanamkan agar selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada penumpang dan membantu penumpang dengan humanis
Kita juga sudah mengikuti pelatihan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada penumpang, mulai dari menyambut penumpang dengan senyuman hingga memberikan pertolongan kepada penumpang yang membutuhkan, ” ujar Carter Putera Panggabean. (Karmel)