SOLOK KOTA – Sebuah kabar gembira utamanya bagi operasional rumah ibadah masyarakat disampaikan oleh Tim IV Safari Ramadhan Kota Solok, Sumatera Barat, yang diketuai oleh Dandim 0309/Solok, Letkol Kav Sapta Raharja, S.IP, diwakili oleh Pasi Intel Kapten Inf Rahmat Sofian pada hari ketiga pelaksanaan kunjungan Safari Ramadhan di Masjid Al-Falah Laing Pasir, Kelurahan Laing, Kecamatan Tanjung Harapan, Kota Solok, Rabu, 5 Maret 2025.
Rombongan Tim Safari Ramadhan (TSR) ini turut dihadiri oleh anggota DPRD Kota Solok, Hendra Saputra, SH, selaku Wakil Ketua Tim, Kadis Sosial Herman, SH, S.Sos, sebagai Sekretaris Tim, serta anggota lainnya seperti Kabag Hukum Deni Hariati, SH, MH, Kepala BPN Solok Sarjono, S.SiTM.H, Staf Bagian Kesra Jonizal, dan awak media.
Dalam sambutan Wali Kota Solok yang disampaikan anggota DPRD Kota Solok, Hendra Saputra, kabar gembira itu adalah terkait program Pemerintah Daerah untuk mengratiskan tagihan air PDAM bagi Masjid dan Mushalla, sebagai wujud dukungan fasilitas dan kepedulian Pemerintah Daerah terhadap masyarakat dalam menjalankan ibadah.
Selain itu Hendta juga memaparkan program strategis Pemerintah Daerah Kota Solok untuk lima tahun ke depan, yang fokus pada penguatan transformasi menuju Kota Solok Madani. Dia juga memaparkan terkait beberapa keberhasilan yang telah dicapai sebelumnya, seperti pembangunan Stadion Marah Hadin yang diresmikan oleh Gubernur Sumatera Barat, RSUD Serambi Madinah oleh Menteri Kesehatan, serta pembangunan dam Batang Lembang untuk mengatasi banjir, yang menjadi bukti nyata dari dukungan masyarakat terhadap pembangunan kota.
“Program strategis ini bertujuan untuk mewujudkan kenyamanan masyarakat Kota Solok sekaligus mendukung slogan Kota Solok sebagai Serambi Madinah. Kedepannya diharapkan peran serta dan dukungan masyarakat demi percepatan kemajuan Kota Solok sesuai visi misi yang tertuang dalam RPJMD, ” sebutnya.
Selain itu, tambah Hendra, yang tidak kalah pentingnya kunjungan safari Ramadhan yang merupakan agenda rutin tahunan ini bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi dan tatap muka dengan jamaah masjid. Selain itu, kunjungan ini juga menjadi ajang untuk menerima masukan dari masyarakat guna dicarikan solusi yang tepat.
Di akhir sambutannya, atasnama Pemko Solok Dia mengingatkan masyarakat untuk menjaga kenyamanan dan kekhusyukan ibadah selama bulan Ramadhan. Beberapa poin yang disampaikan antara lain Pola Hidup Hemat dan Sederhana. Masyarakat diimbau untuk tidak berlebihan dalam mempersiapkan hidangan buka puasa, karena salah satu hikmah puasa adalah menahan diri dari sikap berlebihan.
Masyarakat juga diminta untuk waspada saat meninggalkan rumah, terutama saat berangkat ke masjid untuk shalat Tarawih. Pastikan rumah dalam keadaan terkunci dan perangkat elektronik dimatikan untuk menghindari bahaya kebakaran atau pencurian.
“Kami juga berharap dan mengajak masyarakat untuk terus menjaga kebersihan lingkungan, termasuk memilah sampah dan tidak membuangnya sembarangan. Hal ini penting untuk mempertahankan penghargaan Adipura yang telah diraih Kota Solok. Selanjutnya kepada generasi muda diharapkan tidak bermain petasan atau melakukan tindakan yang dapat mengganggu kenyamanan ibadah masyarakat, terutama di malam hari, ” imbuh Hendra.
Sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Daerah dalam menghidupkan syi’ar agama, tim safari Ramadhan juga menyerahkan buah tangan berupa bantuan uang tunai sebesar Rp 4 juta untuk kebutuhan operasional Masjid. (Amel)