Sukabumi – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadhan, Polsek Parungkuda, Polres Sukabumi, melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Patroli Sahur pada Kamis (13/3/2025) pukul 02.00 WIB hingga selesai.
Kegiatan patroli ini melibatkan Bripka Jumadi, Brigpol Rahmat, dan Briptu Aditya, dengan rute meliputi Jalan Raya Siliwangi Parungkuda, Exit Tol Parungkuda, serta Perbatasan Parungkuda-Cicurug, Desa Pondokkasolandeuh.
Selama patroli, petugas melakukan sejumlah tindakan preventif, di antaranya:
✅ Membubarkan kerumunan anak muda yang masih nongkrong guna mengantisipasi perang sarung dan perang petasan.
✅ Memantau lokasi pertokoan dan perumahan untuk mencegah aksi pencurian.
✅ Mengimbau masyarakat untuk berperan aktif menjaga lingkungan dengan mengaktifkan kembali Siskamling.
✅ Berpatroli di titik-titik rawan kriminalitas guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif.
Kapolsek Parungkuda, Kompol Aah Hermawan, S.E., M.H., menegaskan bahwa patroli ini akan terus dilakukan guna menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi masyarakat selama bulan Ramadhan.
"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. Jika menemukan kejadian mencurigakan, segera laporkan ke kepolisian atau hubungi Call Center 110, " ujar Kapolsek.
Hingga patroli berakhir, situasi di wilayah hukum Polsek Parungkuda tetap aman dan kondusif.