TANGERANG - Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) Kombes Pol Ronald Sipayung mengatakan bahwa pada pengamanan arus mudik Lebaran 2025 pihaknya telah menggelar Operasi Ketupat Jaya 2025.
Hal tersebut Ronald sampaikan saat menyerap aspirasi masyarakat pada kegiatan bertajuk 'Jumat Curhat ' yang berlangsung di Mapolresta Bandara Soetta, Tangerang, Jumat (28/3) siang.
Menurut Ronald, operasi tersebut berskala nasional dan bertujuan untuk menjamin keamanan dan kelancaran perjalanan masyarakat yang hendak kembali ke kampung halamannya untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446H.
Ronald menambahkan, untuk membantu masyarakat yang mudik pihaknya menyediakan layanan antar dan jemput menggunakan mobil patroli bagi calon penumpang mudik Lebaran 2025 yang hendak menuju terminal penerbangan.
"Inovasi layanan antar jemput terminal ini dilakukan seiring adanya perpindahan maskapai Citilink dari Terminal 3 ke Terminal 1B Bandara Soetta, " kata Ronald di sambut antusias peserta kegiatan yang didominasi oleh kalangan sekuriti tersebut.
Selain layanan penumpang antar-terminal, lanjut Ronald, pihaknya juga menyiagakan mobil Ambulance Polri untuk mengantisipasi penumpang yang membutuhkan layanan kesehatan di wilayah Bandara Soetta selama Operasi Ketupat Jaya 2025.
Kemudian, lanjut Ronald, pihaknya juga menyediakan Pos pengamanan dan pelayanan di Terminal 1, 2 dan 3 serta mengerahkan personel gabungan agar pemudik aman dan nyaman saat di Bandara Soetta.
Ronald berpesan, bila masyarakat khususnya pemudik mengalami gangguan kamtibmas saat perjalanan mudik bisa melaporkan ke call center 110 atau datang langsung ke Polresta Bandara Soetta.
"Petugas kami akan merespons dan memberikan bantuan agar mudik masyarakat aman serta nyaman, " tandas Ronald didampingi wakilnya, AKBP Joko Sulistiono dan para pejabat utama Polresta Bandara Soetta.
Terakhir, Ronald mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama turut serta membantu lancarnya arus mudik tahun ini serta terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wiayah Bandara Soetta.
Ridwan, salah satu peserta kegiatan mengapresiasi kegiatan 'Jumat Curhat' yang diadakan rutin oleh Polresta Bandara Soetta setiap jelang akhir pekan dengan lokasi dan peserta yang berbeda-beda tersebut.
"Acara ini sangat positif lantaran bisa menjadi ajang silaturahmi antara Polri bersama masyarakat. Kami berharap acara seperti ini dapat berkelanjutan, karena bermanfaat bagi kami, " kata Ridwan didampingi rekan sejawatnya.
(Humas/Spyn)