Bhabinkamtibmas Desa Karangwuni Laksanakan Sambang dan Sampaikan Pesan Kamtibmas

2 days ago 3

SEDONG, Cirebon – Bhabinkamtibmas Desa Karangwuni Polsek Sedong Polresta Cirebon,  Briptu Yoggi Iskandar, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke Desa Karangwuni, Kecamatan Sedong, Kabupaten Cirebon, Kamis (08/01/2026).

Dalam kegiatan tersebut, Briptu Yoggi Iskandar menyambangi Pemerintah Desa serta warga setempat guna mempererat hubungan kemitraan sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sebagai upaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif (cooling system) di wilayah desa binaan.

Kepada warga, Bhabinkamtibmas mengimbau agar tetap meningkatkan kewaspadaan, khususnya di musim penghujan, dengan mengantisipasi potensi bencana serta hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban lingkungan. Imbauan ini disampaikan sebagai langkah pencegahan dini guna meminimalisir risiko yang tidak diinginkan.

Di tempat terpisah, Kapolresta Cirebon Kombes Pol Imara Utama, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Sedong AKP Usman, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan sambang dan silaturahmi Bhabinkamtibmas merupakan bagian dari upaya Polri dalam memberikan pelayanan dan pembinaan kepada masyarakat.

“Kegiatan sambang ini bertujuan untuk menyampaikan imbauan kamtibmas serta membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat agar situasi keamanan di lingkungan tetap terjaga dengan aman dan kondusif, ” ujarnya.

Melalui kegiatan sambang ini, diharapkan terjalin sinergi dan kerja sama yang solid antara Bhabinkamtibmas, pemerintah desa, dan masyarakat, sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Sedong.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |