Bhabinkamtibmas Desa Pondokkaso Tengah Polsek Cidahu Polres Sukabumi Laksanakan DDS, Berikan Himbauan Kamtibmas kepada Warga

1 month ago 26

Cidahu – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Bhabinkamtibmas Desa Pondokkaso Tengah, Aipda Yadi Yusnadi, S.H., melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) di Kampung Bojongpari, RT 02/03, Desa Pondokkaso Tengah, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis (13/03/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi langsung dengan masyarakat guna mendengarkan keluhan serta memberikan edukasi terkait situasi Kamtibmas di wilayah binaan. Dalam kesempatan tersebut, Aipda Yadi Yusnadi menyampaikan beberapa imbauan penting kepada warga, antara lain:

🔹 Antisipasi Gangguan Kamtibmas Pasca Pilkada dan Menjelang Ramadhan
Warga dihimbau untuk tetap menjaga persatuan pasca Pilkada Serentak 2024 serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan selama bulan suci Ramadhan, seperti pencurian kendaraan (C3), pencurian ternak, perang sarung, dan bentuk kejahatan lainnya. Masyarakat juga diajak untuk mengaktifkan kembali ronda malam atau siskamling guna menjaga keamanan lingkungan.

🔹 Waspada Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)
Bhabinkamtibmas memberikan edukasi kepada warga agar lebih waspada terhadap Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), terutama bagi mereka yang berencana bekerja di luar daerah maupun ke luar negeri. Warga diimbau untuk selalu berkonsultasi dan melapor kepada pihak kepolisian jika ada indikasi perekrutan tenaga kerja yang mencurigakan.

🔹 Sinergitas Warga dan Kepolisian dalam Menjaga Kamtibmas
Sebagai bentuk kerja sama dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif, warga diminta untuk berkoordinasi dengan Polsek Cidahu jika menemukan indikasi pelanggaran hukum atau potensi gangguan Kamtibmas di lingkungan sekitar.

🔹 Penyampaian Kontak Layanan Bhabinkamtibmas
Untuk memudahkan komunikasi dan pelaporan kejadian di lingkungan, warga diberikan kontak resmi Bhabinkamtibmas Desa Pondokkaso Tengah melalui WhatsApp di nomor 081617327845.

Kegiatan DDS ini disambut baik oleh masyarakat yang mengapresiasi kehadiran Polri dalam memberikan perlindungan dan pembinaan kepada warga. Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman, lancar, dan kondusif.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |