Dandim 0716/Demak Berikan Materi Dalam Penyuluhan Hukum Terpadu Berbasis Pertahanan Negara

3 weeks ago 8

DEMAK - Komandan Kodim 0716/Demak Letkol Kav Maryoto, S.E., M.Si., M.M., menjadi narasumber dalam acara Penyuluhan Hukum Berbasis Pertananan Negara yang digelar di gedung sarana olahraga Balai Desa Margohayu, Kecamatan Karangawen, Kabupaten Demak, Senin (24/03/2025).

Acara yang dihadiri langsung Bupati Demak dr. Hj. Eisti'anah, S.E., ini diselenggarakan oleh Bagian Hukum Setda Kabupaten Demak, dengan dihadiri juga oleh Kepala Bakesbangpol Niken Kendarsih Iriani, S.H., Kabagkum Setda Kabupaten Demak Wahyu Agus Suroso, S.H., M.H., Danramil 13/Karangawen Kapten Inf Suyitno, dan diikuti kepala desa, perwakilan Satlinmas, Ketua BPD, perwakilan tokoh agama, serta tokoh pemuda se-Kecamatan Karangawen, dan juga anggota Koramil 13/Karangawen.

Dalam sambutannya, Bupati Demak dr. Hj. Eisti'anah, S.E., menyampaikan bahwa kegiatan Penyuluhan Hukum Terpadu Berbasis Pertahanan Negara, yang diselenggarakan sebagai Bagian Hukum Setda Kabupaten Demak bertujuan untuk meningkatkan pemahaman hukum, serta menguatkan ketahanan negara melalui peran aktif seluruh komponen masyarakat, terutama bagi para Babinsa, Satlinmas, ormas Islam, pemuda dan tokoh masyarakat yang merupakan bagian integral dari kekuatan bangsa.

"Tantangan yang kita hadapi saat ini dalam menjaga stabilitas negara sangat beragam. Selain ancaman dari luar negeri, kita juga dihadapkan pada potensi permasalahan internal yang dapat mempengaruhi keamanan dan ketertiban di masyarakat. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk memperkuat wawasan kebangsaan dan memahami hukum berbasis pertahanan negara yang berlaku, agar kita dapat bertindak dengan bijak dalam menjaga perdamaian dan kemajuan daerah serta bangsa, " tegasnya.

Bupati menekankan, betapa pentingnya kebersamaan dan sinergi antara pemerintah, TNI, Polri, Ormas, serta masyarakat dalam mewujudkan masyarakat yang tidak hanya taat hukum, tetapi juga sadar akan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

"Maka dari itu, mari kita gunakan kesempatan ini untuk memperdalam wawasan kita tentang hukum, serta membangun komitmen bersama untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia, " pungkas Bupati.

Sementara itu, Komandan Kodim Letkol Kav Maryoto dalam materinya menyampaikan, bahwa peran TNI dalam masa pembangunan adalah melaksanakan tugas di bidang pertahanan, menjaga wilayah perbatasan dengan negara lain, melakasanakan pembangunan dan pengembangan kekuatan, pemberdayaan wilayah pertahanan, pertempuran dan pembinaan teritorial.

Pertahanan negara merupakan tanggung jawab bersama seluruh warga negara Indonesia, termasuk TNI, pemerintah, dan masyarakat. Sebagai warga negara harus wajib menjaga NKRI ini. Oleh karenanya selalu bersinergi dalam mempertahankan Negara dan saling mendukung.

"Penyuluhan hukum terpadu berbasis Pertahanan Negara ini sangat penting, karena isi dari materi penyuluhan harus disosialisasikan kepada masyarakat luas. Ingat, terwujudnya pertahanan negara yang kuat tidak terlepas dari peran masyarakat dan pemerintah serta aparat negara yang saling baur - membaur mempertahankan kedaulatan negara, " tutup Dandim.

Acara dilanjutkan dengan materi penyuluhan disampaikan oleh Ka Bagkum Setda Kabupaten Demak Wahyu Agus Suroso, S.H., M.H., dan Danramil 13/Karangawen Kapten Inf Suyitno, dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. (Pendim0716).

Read Entire Article
Karya | Politics | | |