Tembilahan – Lapas Kelas IIA Tembilahan terus meningkatkan langkah deteksi dini gangguan keamanan dengan kembali menggelar razia kamar hunian pada Senin, 10 Maret 2025. Kegiatan ini dilaksanakan setelah apel pagi, sesuai arahan Kalapas Prayitno, sebagai upaya memastikan lingkungan lapas tetap aman dan kondusif.
Razia dilakukan secara menyeluruh di tiga kamar hunian oleh tim gabungan staf kantor. Pemeriksaan difokuskan pada barang-barang terlarang yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban di dalam lapas. Seluruh proses berlangsung tertib dengan dukungan penuh dari warga binaan.
Kalapas Prayitno menegaskan bahwa razia ini merupakan bagian dari komitmen Lapas Tembilahan dalam menjaga ketertiban. “Kami akan terus melakukan langkah-langkah preventif guna memastikan lingkungan lapas bebas dari gangguan keamanan serta mendukung program pembinaan bagi warga binaan, ” ujarnya.
Lapas Tembilahan berencana untuk terus memperkuat pengawasan dan pengamanan melalui razia berkala serta koordinasi dengan aparat penegak hukum demi menciptakan lingkungan yang aman dan tertib.
.
.
.
@kemenimipas
@agusandrianto.id
@ditjenpas_riau
#ditjenpasriau
#kemenimipas
#pemasyarakatan
#ditjenpas
#RiauBedelau
.
.
.