Dukungan Kepada PIK 2 Terus Mengalir, Kali Ini Datang dari Gempar

5 hours ago 4

TANGERANG - Dukungan kepada Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 terus mengalir dari berbagai tokoh, ulama, organisasi, dan lembaga lainnya. Kali ini dukungan datang dari Gerakan Masyarakat Peduli Aspirasi Rakyat (Gempar). 

Menurut Ketua Gempar, yang juga mantan Kepala Desa Rawa Burung, Rukyat Idris, PIK 2 sudah banyak mengadakan kegiatan sosial untuk masyarakat dari mulai sembako, pendidikan, tempat ibadah, santunan dan kegiatan sosial lainnya. 

Maka dari itu, Rukyat mengajak seluruh anggotanya dan masyarakat untuk mendukung pembangunan PIK 2, agar berjalan lancar dan berdampak positif untuk masyarakat. Selain itu kata Rukyat, PIK 2 bisa menyerap tenaga kerja.  

"Hari ini kami nyatakan dukung pembangunan PIK 2 sepanjang bermanfaat untuk kepentingan masyarakat banyak, " ujar Ketua Gempar, Rukyat Idris di kediamannya Desa Rawa Burung, Kosambi Tangerang, Kamis (8/5/2025). 

Rukyat yang juga mantan Kepala Desa Rawa Burung menyebut, PIK 2 telah banyak berkontribusi kepada masyarakat melakukan kegiatan sosial, dari mulai pendidikan, sembako, sarana ibadah dan yang lainnya. 

"Kalau saya perhatiin, PIK 2 melalui CSR nya sering kucurkan bantuan, ada bantuan beras, sekolah, beasiswa kuliah, bedah rumah dan masih banyak lagi, " tuturnya. 

Rukyat mengatakan, organisasi Gempar diisi dengan orang intelektual yang nantinya akan bisa bersinergi dengan pembangunan pemerintah daerah atau swasta yang akan bermanfaat untuk masyarakat sekitar. 

"Gempar pengurusnya mayoritas sarjana, yang nantinya kami siap untuk bersinergitas dengan pembangunan pemerintah atau swasta yang bisa mensejahterakan masyarakat, " ujarnya. (IG/HD) 

Read Entire Article
Karya | Politics | | |