BITUNG, - Wujud Sinergitas TNI Polri Kapolres Bitung AKBP ALBERT ZAI., SIK., MH menghadiri kegiatan buka puasa bersama Kodim 1310 Bitung dan Forkopimda serta Tokoh Masyarakat Kota Bitung, Sabtu (15/3/2025.)
Kegiatan di mulai pukul 17-40 Wita dilaksanakan di Makodim 1310/Bitung, Babe Palar, Kel. Madidir Unet Kec. Madidir Kota Bitung, Turut dihadiri Kapolres Bitung AKBP Albert Zai SIK MH. Walikota Bitung Hengki Honandar, SE, Kasi Ren Korem 131/Stg, Kolonel Inf. Wasono Handayani, S.Hub, Int, Kasi Intel Kasrem 131/Stg, Kolonel Arm. Eko Pristiono, S.H., M.I.Pol, Kasi Pers Kasrem 131/Stg, Letkol Kav. Yudi Koswara, S.T , Kasi Log Kasrem 131/Stg, Kolonel Cpl Heri Mulyadi, Dansatrol Lantamal VIII, Kolonel Laut (P) Shodikin, M, Tr, Opsla.
Selain itu juga hadir Dandim 1310/Bitung, Letkol Czi.Hanif Tupen, ST, M.I.P, Danyon Marhanlan VIII, Letkol Mar. Helmi Hamsyir, M, Tr. Opsla, Ketua Pengadilan Negeri Kota Bitung Johanis Daito Malo, SH, MH, Kepala Kejaksaan Negeri Bitung diwakili Kasubsi Dua Intelijen Justisie Wagiu, SH. Pabung Minut Kodim 1310/Btg, Mayor Inf. Saul Malangkas. Para Danramil jajaran Kodim 1310/Btg, Danunit Intel Kodim 1310/Btg, Letda Inf. Yakob Judas, Kepala KUA Kec. Dimembe sebagai penceramah, Rajab Duhe, S.Ag, MH, Personil Kodim 1310/Btg, Para tamu dan undangan berjumlah kurang lebih 150 orang
Kegiatan di laksanakan dalam rangka mempererat Silaturahmi dan memupuk ukhuwa Islamiah antara sesama Umat. Dan untuk membangun komunikasi yang erat antara unsur pemerintahan, tokoh agama, dan masyarakat.
Dalam sambutannya, Letkol Czi Hanip Tupen menekankan pentingnya menjaga persatuan di tengah dinamika sosial yang berkembang di Kota Bitung.
Ia menyebut, momentum Ramadan bukan hanya tentang ibadah pribadi, melainkan juga bagaimana masyarakat dapat bergandengan tangan dalam membangun kota.
“Keberkahan dibuka oleh Allah SWT di bulan suci ini. Kita berharap silaturahmi terus terjaga, bahu-membahu dalam kebaikan, serta mendukung pemerintah yang baru agar bisa menjalankan tugas dengan baik, ” ujarnya.
Dandim menyampaikan, kehadiran para pemimpin daerah dalam momen ini mencerminkan sinergi antara pemerintah, TNI, dan masyarakat dalam menjaga harmoni sosial di Kota Bitung. Menurutnya,
kegiatan seperti ini menjadi salah satu bentuk pendekatan humanis dari TNI kepada masyarakat, di tengah tantangan sosial yang kian kompleks.
“Dengan membangun kedekatan melalui nilai-nilai keagamaan dan kebersamaan, Kodim 1310/Bitung berharap dapat terus berkontribusi dalam menjaga stabilitas dan solidaritas di Kota Bitung, ” pungkasnya.
Selain buka puasa bersama, acara ini juga diisi dengan tausiah singkat disampaikan KUA Dimembe Ustad Rajab Duhe S.Ag MH.
Seusainya dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan Sholat Magrib berjamaah. (***)