KAB. CIREBON - Kapolresta Cirebon pimpin patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) sambil bangunkan warga sahur dalam rangka Bulan Puasa Ramadhan 1446H/2025 M di Wilayah Hukum Polresta Cirebon, Selasa (18/3/2025) dinihari. Dalam kegiatan ini turut membagikan 50 paket makanan untuk sahur kepada masyarakat. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasat Lantas Kompol Mangku Anom Sutresno, S.H., S.I.K., M.H., Kasat Reskrim AKP I Putu Ika Prabawa Kartima Utama, S.I.K., Kasat Resnarkoba AKP Heri Nurcahyo, S.H., Kasiwas AKP Sri Nuryati, S.H., Kanit Gakkum Sat Polair AKP MARJOKO, Serta Personel Gabungan Satfung Polresta Cirebon. "Hari ini kami melaksanakan patroli KRYD malam dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif selama Bulan Ramadhan, dalam kegiatan ini juga kami membangunkan masyarakat melalui Public Adress serta membagikan 50 Paket makanan kepada masyarakat untuk sahur, " kata Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K., S.H., M.H. Ia mengatakan, kegiatan patroli ini merupakan wujud cipta kondisi Polresta Cirebon dalam memberikan rasa aman, nyaman dan kondusif kepada masyarakat, serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan aksi kriminalitas lainnya di Wilayah Hukum Polresta Cirebon selama Bulan Ramadhan 1446H/2025 M. "Dalam patroli ini, kami juga turut menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mengajak kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas yang aman dan kondusif di Wilayah Kabupaten Cirebon, " ujar Kombes Pol Sumarni, S.I.K., S.H., M.H. Kegiatan serupa juga dilaksanakan oleh 27 Polsek Jajaran Polresta Cirebon dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. "Kami juga meminta peran aktif seluruh elemen masyarakat, untuk segera melaporkan apabila melihat, mengetahui tindak kriminalitas atau membutukan kehadiran Polisi agar menghubungi Call Center 110 Polresta Cirebon dan Pengaduan Polresta Cirebon dengan nomer Whatsapp 08112497497, " kata Kombes Pol Sumarni, S.I.K., S.H., M.H.
Kapolresta Cirebon Pimpin Patroli KRYD Malam Sambil Bangunkan Warga Sahur

- Homepage
- Technology
- Kapolresta Cirebon Pimpin Patroli KRYD Malam Sambil Bangunkan Warga Sahur
Related
SMPN 1 Mojo Kab Kediri Peringati Harkitnas Tahun 2025
10 hours ago
6
Kebun Raya Bogor Berusia 208 Tahun
11 hours ago
6
Trending
Popular
Pertarungan Sengit BRI Liga 1: Jadwal Lengkap Musim 2024/202...
3 months ago
253
Gol-Gol Gemilang Garuda: Daftar Pencetak Gol Timnas Indonesi...
3 months ago
180
Sunway Medical Centre Tercantum dalam Edisi Perdana Pemering...
3 months ago
175
Prabowo, Presiden Kedua RI, Hadiri Jamuan Diplomatik India, ...
3 months ago
157
Volume Penjualan TV Hisense Tercatat 14,06% pada 2024, Berta...
3 months ago
155
Hampir Seperempat Miliar Anak Usia Sekolah yang Terdampak Kr...
3 months ago
152
Shanghai Electric Pamerkan Berbagai Teknologi Pembangunan Be...
3 months ago
148
Mengapa Indonesia Tertinggal dari Singapura? Analisis Kritis...
2 months ago
148
Yutong Bus Capai Tahun yang Penuh Kesuksesan pada 2024 dari ...
3 months ago
142
Prabowo Terbang ke Negeri Jiran, Siap Terima Penghargaan Ber...
3 months ago
141
Perang Saudara di BRI Liga 1: Siksaan Mantan Hantui Persis S...
3 months ago
137
3 Kecemasan yang Menghantui Fans Garuda Jelang Duel Krusial ...
3 months ago
134
Kisah Timo Scheunemann: Sang Arsitek yang Menciptakan Revolu...
3 months ago
130
Bybit Buktikan Integritas Sistem Keamanan Setelah Insiden Sa...
2 months ago
126
CGTN: Pesta Perayaan Imlek 2025: Sebuah Pesta yang Penuh Keh...
3 months ago
123
Pertumbuhan Ujian Cambridge di Indonesia Menyoroti Permintaa...
4 months ago
121
Pertunjukan Kolosal "The Beauty of China" di Surabaya Siap M...
4 months ago
119
ZTE Raih Medali Emas EcoVadis atas Kinerja Unggulan dalam As...
3 months ago
119
Hisense TV Pertahankan Peringkat No.2 di Dunia dan Pimpin Se...
2 months ago
119
Polisi Teladan, Ayo Merapat! Hoegeng Awards 2025 Menantimu
3 months ago
118