Kapolsek Tambak Jadi Pembina Upacara di MI Negeri 2 Banyumas

3 hours ago 5

BANYUMAS - Langit pagi tampak cerah ketika Sang Saka Merah Putih berkibar gagah di halaman MI Negeri 2 Banyumas. Dalam suasana penuh khidmat patriotisme, dan Tanamkan Semangat Disiplin dan Anti Bullying Sejak Dini, upacara kali ini terasa istimewa dengan hadirnya Kapolsek Tambak, Aiptu Sabar Riyadi, sebagai Pembina Upacara, Senin (03/11/2025).

Dalam amanatnya yang penuh makna, Kapolsek Tambak Aiptu Sabar Riyadi,  mengingatkan pentingnya membangun karakter sejak dini. “Bullying bukanlah keberanian, melainkan bentuk kelemahan hati. Hentikan saling mengejek, rendahkan ego, dan muliakan teman, ” tegasnya di hadapan seluruh peserta upacara.

Beliau juga menyoroti bahaya narkoba dan penyalahgunaan gawai, yang menurutnya bisa menjadi jerat halus bagi generasi muda. “Gunakan teknologi untuk belajar, bukan untuk lalai. Gunakan waktu untuk berprestasi, bukan untuk terbuai, ” ujarnya menambahkan dengan nada penuh kepedulian.

Kepala MI Negeri 2 Banyumas, H. Muhsin, S.Pd.I., M.Pd.I., menyampaikan apresiasi atas kehadiran dan pembinaan dari jajaran Polsek Tambak. “Kami sangat berterima kasih atas sinergi yang terus terjalin. Semoga kerja sama ini menjadi benteng moral bagi anak-anak kita agar tumbuh berakhlak, disiplin, dan berjiwa tangguh, ” tuturnya.

Upacara berlangsung tertib, khidmat, dan menggugah semangat kebangsaan. Bendera merah putih berkibar tegak, seolah menjadi saksi lahirnya generasi pelajar yang siap menjaga negeri dengan akhlak dan disiplin. Di bawah naungan semangat merah putih, MI Negeri 2 Banyumas meneguhkan langkah, mendidik dengan cinta, membangun karakter dengan keteladanan.

(Humas.MIN2Bms/YF2DOI)

Read Entire Article
Karya | Politics | | |