Pererat Silaturahmi, Keluarga Besar Koramil 0804/13 Bendo Gelar Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H dan Tasyakuran Kenaikan Pangkat Periode 1 April 2025

2 days ago 5

Magetan. - Keluarga besar Koramil tipe B 0804/13 Bendo menggelar acara halal bihalal usai hari raya Idul Fitri 1446 H. Acara ini diselenggarakan di Makoramil 0804/13 Bendo Kel.Bendo Kec. Bendo Kab. Magetan, Minggu (13/04/2025)

Halal Bihalal yang menjadi tradisi umat Islam di Indonesia ini, dihadiri Danramil 13 Bendo Kapten Inf Arif Wibowo, beserta Ketua Persit Ranting 14 Bendo Ny.Ima Arif Wibowo, dan Seluruh anggota Koramil beserta istri serta keluarga.

Acara berlangsung dengan khidmat, penuh nuansa kehangatan serta kekeluargaan. Diawali susunan acara sbb : pembukaan, sambutan Komandan Koramil 13 Bendo, Do'a , Sesi foto bersama di Halaman depan Koramil 13 Bendo dan dilanjutkan berjabat tangan antar prajurit dan keluarga dilanjutkan ramah tamah  di Aula belakang Koramil.

Komandan Koramil 0804/13 Bendo Kapten Inf Arif Wibowo dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk menumbuhkan semangat kebersamaan dengan saling bermaaf-maafan, meningkatkan silaturahmi dan hubungan baik diantara sesama anggota Koramil 0804/13 Bendo bersama keluarga.

Danramil mengajak seluruh anggota dan keluarga besar Koramil 0804/13 Bendo untuk menjaga semangat kebersamaan dan terus meningkatkan kualitas diri dalam menjalankan tugas, sehingga apa yang menjadi tanggungjawabnya sebagai prajurit TNI dan kepala rumah tangga dapat dilaksanakan dengan baik.

"Halal Bihalal adalah momentum yang baik untuk memperbaiki hubungan antar sesama, menjalin komunikasi yang baik, serta saling memaafkan. Dalam momentum ini, kami sekeluarga juga memohon maaf jika ada salah dan khilaf, " tutur Danramil

di akhir  sambutannya Komandan Koramil mengucapkan Selamat Kepada anggota Yang naik pangkat periode 1 April 2025 semoga amanah dalam tugas dan barokah untuk keluarga" Ucapnya. ( R.13)

Read Entire Article
Karya | Politics | | |