Padang Panjang, 12 Maret 2025 – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan serta mempererat hubungan dengan masyarakat, jajaran Satreskrim dan Satresnarkoba Polres Padang Panjang melaksanakan kegiatan pembagian takjil gratis pada Rabu (12/3) sore.
Kegiatan yang dimulai pukul 16.35 WIB ini berlangsung di tiga titik strategis, yakni Simpang Hasiba, Kelurahan Guguk Malintang; Simpang Empat Gunung, Kelurahan Ekor Lubuk; serta Simpang Monas, Kelurahan Ngalau, Kecamatan Padang Panjang Timur. Dipimpin langsung oleh Wakapolres Padang Panjang, kegiatan ini bertujuan untuk menunjukkan kepedulian Polri kepada masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan.
Menurut keterangan yang disampaikan oleh Kasat Reskrim Polres Padang Panjang, AKP Wiko Satria Afdal, S.Tr.K., S.I.K., kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen Polri dalam membangun kedekatan dengan masyarakat. "Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan penuh berkah ini. Semoga apa yang kami lakukan dapat bermanfaat dan semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan warga, " ujarnya.
Masyarakat yang menerima takjil menyambut kegiatan ini dengan antusias dan mengapresiasi kepedulian jajaran kepolisian. "Alhamdulillah, ini sangat membantu bagi kami yang sedang dalam perjalanan menjelang berbuka puasa. Terima kasih kepada Polres Padang Panjang atas kepeduliannya, " ujar salah satu warga yang menerima takjil.
Kegiatan pembagian takjil ini berlangsung hingga pukul 18.00 WIB dengan situasi yang tetap kondusif dan terkendali. Polres Padang Panjang berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan guna memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat, terutama di momen-momen penting seperti bulan Ramadhan.
(Berry)