Polsek Cikembar Polres Sukabumi Laksanakan Pengaturan Lalin di PT Glostar Indonesia, Arus Lalu Lintas Lancar dan Aman

17 hours ago 1

Sukabumi – Untuk mengantisipasi kemacetan saat masuk dan bubarnya karyawan, jajaran Polsek Cikembar melaksanakan kegiatan pengaturan arus lalu lintas di PT Glostar Indonesia (PT GSI).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Cikembar, IPTU Yadi Suryadi, S.H., M.Si, didampingi Kanit Lantas Polsek Cikembar, AIPTU Utep Suhaendi, serta anggota Lantas dan Bhabinkamtibmas. Mereka mengatur arus kendaraan baik dari arah Sukabumi maupun Palabuhanratu agar tetap lancar dan aman.

Selama pengaturan, petugas memastikan arus lalu lintas di titik-titik rawan kemacetan seperti pasar Panglengseran, pertigaan Cikembar, dan pintu masuk-bubar pabrik berjalan tertib dan kondusif. Petugas juga memberikan pengawasan langsung untuk mencegah potensi kecelakaan dan memberikan rasa aman bagi pengguna jalan.

Kapolsek Cikembar, IPTU Yadi Suryadi, mengatakan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat dan perusahaan di wilayah hukumnya.

“Kami melakukan pengaturan arus lalu lintas agar warga dan karyawan pabrik dapat bepergian dengan aman dan nyaman. Kegiatan ini juga bertujuan mencegah kemacetan dan kecelakaan lalu lintas di titik-titik rawan, ” ujar IPTU Yadi.

Ia menambahkan bahwa kehadiran petugas di lapangan juga memberikan rasa aman bagi masyarakat dan membantu kelancaran mobilitas kendaraan di wilayah hukum Polsek Cikembar.

“Kami berharap masyarakat tetap tertib berlalu lintas dan selalu mematuhi rambu-rambu serta petunjuk petugas di lapangan, ” tambahnya.

Kegiatan pengaturan arus lalu lintas sore itu berjalan lancar, aman, dan kondusif, serta mendapat apresiasi dari warga dan karyawan PT Glostar Indonesia yang merasa terbantu dengan kehadiran Polri di lokasi.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |