Polsek Nyalindung dan Koramil Gelar Buka Puasa Bersama, Pererat Sinergitas TNI-Polri di Bulan Suci Ramadhan

1 month ago 24

Dalam rangka mempererat silaturahmi dan sinergitas antara TNI-Polri, Polsek Nyalindung bersama Koramil Nyalindung menggelar kegiatan Buka Puasa Bersama di Mapolsek Nyalindung, Minggu (16/3/2025). Kegiatan ini menjadi momen kebersamaan dalam suasana penuh keakraban di bulan suci Ramadhan 1446 H/2025 M.

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 16.00 WIB tersebut dihadiri oleh Kapolsek Nyalindung, AKP Joko Susanto Supono, S.Kom., beserta Ketua Ranting Bhayangkari Nyalindung, Ny. Betty Joko, dan jajaran personel Polsek Nyalindung. Dari pihak TNI, hadir Danramil Nyalindung, Kapten Inf. Maman Sulaeman, bersama Ketua Persit KCK Anak Ranting Koramil 09-2208 Nyalindung, Ny. Mieke Sulaeman, serta personel Koramil Nyalindung dan anggota Persit KCK. Turut hadir Ketua MWC NU Kecamatan Nyalindung, Ustadz Effendi.

Rangkaian acara diawali dengan kegiatan sosial berupa pembagian takjil oleh personel TNI-Polri bersama Persit dan Bhayangkari di depan Mapolsek Nyalindung. Takjil dibagikan kepada para pengguna jalan, baik pengendara roda dua maupun roda empat, sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama di bulan suci Ramadhan.

Selain itu, kegiatan dilanjutkan dengan santunan kepada anak yatim sebagai wujud kepedulian dan berbagi kebahagiaan dengan mereka yang membutuhkan. Momen ini semakin khidmat dengan tausiah dan doa bersama yang dipimpin oleh Ketua MWC NU Kecamatan Nyalindung, Ustadz Effendi, yang memberikan pesan-pesan keagamaan serta motivasi dalam menjalani ibadah di bulan Ramadhan.

Setelah itu, seluruh peserta melaksanakan buka puasa bersama dan menunaikan shalat Magrib berjamaah di Mapolsek Nyalindung. Kegiatan ini tidak hanya mempererat silaturahmi antara TNI dan Polri, tetapi juga memperkokoh sinergitas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Nyalindung.

Kapolsek Nyalindung, AKP Joko Susanto Supono, S.Kom., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud soliditas antara Polri dan TNI dalam menciptakan keamanan yang kondusif. “Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap hubungan baik antara Polsek Nyalindung dan Koramil Nyalindung semakin erat, serta dapat bersama-sama menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat, ” ungkapnya.

Sementara itu, Danramil Nyalindung, Kapten Inf. Maman Sulaeman, turut mengapresiasi kegiatan ini sebagai ajang mempererat sinergitas. “Kolaborasi yang baik antara TNI dan Polri akan semakin memperkuat kebersamaan dalam menjaga wilayah Kecamatan Nyalindung tetap aman dan kondusif, ” ujarnya.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |