MAGETAN – Seluruh jajaran pegawai Rutan Kelas IIB Magetan mengikuti kegiatan Apel Pegawai Bersama yang digelar secara virtual pada Rabu pagi ini (9/4/2025). Bertempat di Aula Rutan, kegiatan tersebut dirangkaikan dengan momen halal bihalal sebagai bentuk mempererat tali silaturahmi antar pegawai.
Kegiatan apel bersama ini dilaksanakan sesuai dengan Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi tentang Penyesuaian Pelaksanaan Tugas Kedinasan Pegawai Aparatur Sipil Negara pada Instansi Pemerintah dan Penyelenggaraan Pelayanan Publik pada Masa Libur Nasional dan Cuti Bersama Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1947 dan Hari Raya Idul Fitri 1446 H, serta Surat Sekretariat Jenderal Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan tentang pelaksanaan Apel Bersama Pegawai.
Apel yang diikuti oleh seluruh unit pelaksana teknis di lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan ini dipimpin langsung oleh Menteri Koordinator, Yusril Ihza Mahendra.
Dalam arahannya, Yusril menegaskan pentingnya pelaksanaan apel sebagai bentuk integritas dan loyalitas terhadap institusi, serta sebagai media untuk memperkuat sinergi pasca libur panjang Lebaran.
"Apel ini bukan hanya rutinitas, tapi simbol loyalitas dan kebersamaan kita. Momentum Idul Fitri adalah saat yang tepat untuk menyatukan hati dan memperkuat sinergi antar lini, baik atasan maupun bawahan, " ujar Yusril.
Kepala Rutan Magetan, Ari Rahmanto, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi pengingat bagi seluruh jajaran untuk kembali menyatukan semangat kerja, menjaga kekompakan, serta memperkuat nilai-nilai kebersamaan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Dengan penuh khidmat, kegiatan ditutup dengan saling bersalaman secara simbolis sebagai bentuk permohonan maaf lahir dan batin antar pegawai, memperkuat semangat kebersamaan dalam suasana penuh kekeluargaan. (Humas Rutan Magetan)