Sinergi TNI Dan Masyarakat Dalam Pengajian Akbar Isra’ Mi'raj Di Desa Sabranglor Trucuk Klaten

1 day ago 3

KLATEN – Danramil 19/Trucuk Kodim 0723/Klaten, Kapten Inf Widoyo menghadiri Pengajian Akbar dalam rangka peringatan Isra’ Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW yang digelar di Joglo Karyo Utomo, Dukuh Samber Desa Sabranglor Kecamatan Trucuk Kabupaten Klaten, pada Senin Malam (05/01/2026).

Pengajian Akbar ini menghadirkan penceramah KH. Gus Wahid Syaifudin Ahmad dari Gunung Kidul, yang menyampaikan tausiyah tentang makna Isra’ Mi'raj sebagai peristiwa penting dalam sejarah Islam, khususnya dalam penguatan keimanan, ketakwaan serta keteladanan akhlak Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Dalam keterangannya, Danramil 19/Trucuk Kapten Inf Widoyo menegaskan bahwa kehadiran TNI AD melalui aparat kewilayahan merupakan wujud komitmen dalam mendukung kegiatan keagamaan dan pembinaan mental spiritual masyarakat.

“Peringatan Isra’ Mi'raj Nabi Muhammad SAW ini menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan, sekaligus memperkokoh persatuan dan kerukunan umat. TNI AD senantiasa hadir dan mendukung kegiatan positif masyarakat demi terwujudnya stabilitas wilayah yang aman dan kondusif, ” tegas Kapten Inf Widoyo.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Camat Trucuk yang diwakili oleh Sekretaris Camat Trucuk, Rita Nurwijayanti, S.AP., M.Si., Kapolsek Trucuk AKP Muslimin, S.Sos., Kepala Desa Sabranglor Lukas Budi Andriyanto, S.H., beserta perangkat desa, Pengasuh Majelis M Taring Nurudin Arraniri, S.Ag., S.Pd.SD, serta tokoh agama dan masyarakat setempat.

Secara keseluruhan, rangkaian Pengajian Akbar peringatan Isra’ Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW di Desa Sabranglor berjalan dengan khidmat, tertib dan aman, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat sebagai sarana mempererat silaturahmi dan meningkatkan nilai-nilai religius di wilayah Kecamatan Trucuk Kabupaten Klaten.

Dengan terselenggaranya kegiatan Pengajian Akbar peringatan Isra’ Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW tersebut, diharapkan dapat semakin memperkuat keimanan dan ketakwaan masyarakat sekaligus menumbuhkan semangat kebersamaan, persatuan dan kepedulian sosial di wilayah.

Kodim 0723/Klaten melalui Koramil 19/Trucuk berkomitmen untuk terus hadir dan bersinergi dengan seluruh komponen masyarakat serta unsur pemerintah daerah dalam mendukung kegiatan keagamaan dan pembinaan teritorial guna mewujudkan kondisi wilayah yang aman, tertib dan kondusif. (Red)

Read Entire Article
Karya | Politics | | |