Judul:
Jakarta - Partai Golkar sebentar lagi akan menggelar Musyawarah Daerah (MUSDA) DPD Partai Golkar Se Indonesia, dimana melalui forum Musda tersebut akan menentukan arah kemenangan Partai Golkar pada perhelatan politik di Tahun 2029 yang akan datang.
Tidak terlepas salah satunya Musda DPD Partai Golkar Sumatera Utara (Sumut) yang juga akan dilaksanakan dalam waktu dekat, "ucap Wakil Ketua Umum DPP Golkarian's for Prabowo (GoPro) Rizki Mardhatillah, saat dikonfirmasi via seluler, Kamis (17/04/2025).
Menurut Rizky, bahwa Musa Rajekshah atau yang disapa akrab Bang Ijeck 'tentunya memiliki talenta Leadership (kepemimpinan) yang sangat baik, nilai terbaik kepemimpinan Bang Ijeck terukur dari keberhasilannya memimpin Golkar Sumut pada satu periode sebelumnya.
Lanjutnya, Bisa kita cek data perolehan KPU disetiap daerah yang berada di Sumatera Utara, kemenangan Golkar di Sumut tidak dapat dianggap ecek-ecek. Karena tidak ada suatu keberhasilan atau kemenangan tanpa soliditas yang kokoh", jelas Rizki.
Apalagi kemenangan pada kontestasi politik 2024 kemarin berhasil unggul disetiap tingkatan. Itu tandanya konsolidasi yang mengakar ke grassroot (akar rumput), berhasil diraih oleh sosok Bang Ijeck", ucap Rizki.
Rizki Mardhatillah menegaskan bahwa Bang Ijeck sangat Layak dan pantas untuk menakhodai Partai yang berlambang pohon beringin di Sumut untuk periode selanjutnya", tegasnya.
"Saya sebagai kader Golkar, begitu naif jika tidak memandang prestasi itu. Memang Golkar Partai terbuka, siapa saja berhak untuk memimpin Golkar Di setiap jenjang selagi memiliki kemampuan dan tanggung jawab besar untuk meraih kemenangan", harap Rizki selaku kader muda Golkar.
Lanjutnya, "kita yakini dengan prestasi yang sudah ada, ditangan Bang Ijeck akan ada penambahan kursi pada Pemilu 2029 yang akan datang", tutup pengurus Depinas SOKSI Rizki Mardhatillah.