Wakil Bupati Samosir Hadiri Perayaan Hari Jadi Ke-26 Kabupaten Toba, Bupati Toba Tampilkan Hasil Bumi dan Produk Unggulan UMKM

1 month ago 17

TOBA-Wakil Bupati Samosir Ariston Tua Sidauruk didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Immanuel Sitanggang dan Kepala Dinas Perhubungan Laspayer Sipayung menghadiri perayaan Hari Jadi ke-26 Kabupaten Toba, Senin (10/03/2025).

Perayaan Hari Jadi Kabupaten Toba yang ke-26 itu berlangsung dengan meriah dan sejumlah hasil bumi dan produk unggulan UMKM dari 16 Kecamatan se-Kabupaten Toba dipamerkan di Lapangan Sisingamangaraja ke XII Balige.

Stand Kecamatan Balige sebagai pusat ibukota Kabupaten menampilkan banyak kerajinan UMKM seperti baju berbahan dasar ulos. Selain itu, jejeran makanan kemasan dan olahan juga tak kalah menarik untuk dinikmati setiap pembeli yang datang berkunjung ke stand Balige ini.

Hari jadi Kabupaten Toba ini mengusung tema: “Kabupaten Toba Maju, Sejahtera, dan Berkelanjutan”. Tema ini mencerminkan semangat kebersamaan dalam membangun daerah yang lebih baik demi kesejhateran masyarakat,

Wakil Bupati Samosir Ariston Tua Sidauruk dalam kesempatan menyampaikan selamat dan sukses atas perayaan hari jadi Kabupaten Toba serta rasa syukur dan apresiasi terhadap pencapaian Kabupaten Toba dalam 26 tahun.

"Selamat Hari Jadi ke-26 Kabupaten Toba. Semoga di usia ke-26 ini, Kabupaten Toba terus berkembang dan menjadi kabupaten yang maju, sejahtera, dan berkelanjutan untuk kesejahteraan masyarakat, "ujar Wakil Bupati Samosir Ariston Tua Sidauruk

Wakil Bupati Samosir Ariston Tua Sidauruk bersama Bupati Toba Effendi Napitupulu juga turut serta melepas pawai pertunjukan hasil tani masyarakat dari 16 Kecamatan sebagai bagian dari rangkaian acara HUT Kabupaten Toba ke-26 tahun.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |