Bhabinkamtibmas Kelurahan Serua Indah Sambangi Perumahan Roswood Garden, Sampaikan Pesan Kamtibmas di Bulan Ramadhan

3 weeks ago 13

TANGSEL – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadhan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Serua Indah Polsek Ciputat Timur, Aiptu Rudianto bersama Ipda Linny Rizki A, SH (Panit 2 Binmas), melakukan sambang kewilayahan di Perumahan Roswood Garden, Kelurahan Serua Indah, Kecamatan Ciputat, Tangerang Selatan, pada Rabu (26/3/2025) pukul 13.30 WIB.

Dalam kunjungannya, mereka bertemu dengan Bapak Jamaludin, selaku petugas keamanan (security) di lingkungan tersebut. Bhabinkamtibmas menyampaikan beberapa pesan penting terkait keamanan lingkungan, terutama menjelang dan selama perayaan Idul Fitri.

Pesan Kamtibmas yang Disampaikan:
- Waspada terhadap orang mencurigakan; Masyarakat diminta untuk lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap orang-orang asing yang masuk ke lingkungan perumahan, terutama selama bulan Ramadhan yang rawan tindak kriminalitas.

- Pengecekan rumah kosong; Bhabinkamtibmas bersama Panit Binmas melakukan pengecekan terhadap rumah yang ditinggalkan pemiliknya untuk mudik, salah satunya milik Bapak Naryo di Blok B5 yang sedang pulang ke Jawa.

- Keamanan sebelum mudik; Warga yang hendak mudik diimbau untuk memastikan kondisi rumah dalam keadaan aman sebelum ditinggalkan. Hal ini mencakup pengecekan instalasi listrik, memastikan tidak ada kebocoran gas, serta mengunci pintu dan pagar dengan baik.

- Koordinasi dengan pihak keamanan; Jika menemukan hal-hal yang mencurigakan, warga diminta segera melapor kepada Bhabinkamtibmas atau pihak keamanan setempat.

- Layanan darurat; Jika terjadi kejadian menonjol, masyarakat dapat segera menghubungi Polsek Ciputat Timur melalui Hotline 085213452412 atau Layanan Kepolisian 110 (Bebas Pulsa).

Dengan adanya kegiatan sambang ini, diharapkan masyarakat lebih proaktif dalam menjaga keamanan lingkungan serta semakin terjalin hubungan yang baik antara kepolisian dan warga. Keamanan adalah tanggung jawab bersama, dan dengan kerja sama yang baik, lingkungan yang aman dan kondusif dapat terwujud. (Hendi)

Read Entire Article
Karya | Politics | | |