Bhabinkamtibmas Polsek Caringin Polres Sukabumi Desa Pasir Datar Indah Ajak Warga Jaga Lingkungan dan Antisipasi Curanmor

1 week ago 9

Sukabumi – Dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Pasir Datar Indah, Polsek Caringin, Polres Sukabumi, Briptu Rizki Akbar Firmansyah melaksanakan kegiatan Sambang DDS (Door to Door System) pada Senin (07/04/2025) pukul 14.00 WIB di Kampung Balekambang, Desa Pasir Datar Indah, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi.

Dalam kunjungan tersebut, Briptu Rizki menyampaikan sejumlah imbauan kamtibmas kepada warga binaan, di antaranya adalah larangan membuang sampah sembarangan ke saluran air, khususnya di musim penghujan, guna mencegah banjir dan potensi kebakaran. Ia juga mengingatkan warga agar waspada terhadap tindak pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dengan cara memarkirkan kendaraan di tempat aman dan menggunakan kunci ganda.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mendorong masyarakat untuk mengaktifkan kembali kegiatan kerja bakti serta terus menjaga kondusivitas dan keharmonisan antarwarga di lingkungan masing-masing.

Kapolsek Caringin, IPDA Sugiarto, S.IP., M.M menyatakan bahwa kegiatan DDS merupakan langkah nyata kepolisian dalam membangun hubungan yang lebih erat dengan masyarakat.

“Melalui DDS, kami tidak hanya menyampaikan imbauan, tapi juga ingin mendengar langsung keluhan dan masukan dari warga. Ini bagian dari komitmen Polri untuk hadir sebagai pelayan dan pelindung masyarakat di tengah-tengah kehidupan sehari-hari, ” ujar IPDA Sugiarto.

Kegiatan berlangsung dalam keadaan tertib dan kondusif. Diharapkan dengan upaya ini, masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan dan lebih waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas di wilayahnya.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |