Jelang May Day 2025, Kapolresta Bandara Soetta Ajak Serikat Pekerja Ciptakan Kamtibmas Kondusif

7 hours ago 4

TANGERANG - Kantor Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten didatangi puluhan warga yang mengaku dari perwakilan Serikat Pekerja Bandara Soetta pada Jumat (25/4) siang.

Kehadiran puluhan orang dari Serikat Pekerja tersebut terlihat disambut langsung oleh Kapolresta Kombes Pol Ronald Sipayung dan wakilnya bersama para pejabat utama di Taman Integritas Polresta Bandara Soetta.

Usut punya usut, kehadiran para perwakilan Serikat Pekerja itu ternyata untuk curhat kepada Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Ronald Sipayung terkait pelayanan kepolisian seperti pembuatan SKCK, dan kamtibmas.

Ronald menjelaskan, pihaknya menyediakan pelayanan pembuatan dan perpanjangan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) melalui program "Jempol Si Jari" (Jemput Bola SKCK Instansi jadi sehari) dengan persyaratan minimal 20 pemohon.

"Program tersebut mempermudah masyarakat tanpa harus datang nanti petugas kami akan mendatangi ke masing - masing instansi sehingga mempercepat sistem pelayanan, " ujar Ronald, merespons salah satu aspirasi dari perwakilan serikat pekerja pada kegiatan bertajuk 'Jumay Curhat' itu.

*Ajak Serikat Pekerja Ciptakan Kamtibmas Kondusif Jelang May Day*

Melalui moment Jumat Curhat itu, Ronald mengajak Serikat Pekerja untuk bersama-sama menjadikan Bandara Soetta sebagai rumah bersama yang aman dan nyaman, serta tertib khususnya jelang May Day 2025.

Ronald juga berpesan kepada elemen masyarakat khususnya para pekerja yang beraktivitas di Bandara Soetta agar menghindari praktik judi online, penyalahgunaan narkoba, minum minuman keras di lingkungan masing-masing.

Menurut alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2002 itu, bila masyarakat melihat atau mengalami gangguan kamtibmas di wilayah Bandara internasional Soekarno-Hatta agar segera melaporkan ke petugas kepolisian terdekat.

"Atau menghubungi call center 110 Polresta Bandara Soetta. Petugas kami akan menindaklanjutinya sesuai prosedur yang berlaku, " kata Ronald didampingi wakilnya, AKBP Joko Sulistiono.

Terakhir, Ronald menyampaikan bahwa kegiatan "Jumat Curhat" yang bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat terkait pelayanan kepolisian itu merupakan implementasi dari atensi Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto.

"Arahan Bapak Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto, agar kegiatan kemasyarakatan dalam pelayanan kepolisian dan komunikasi interaksi ke masyarakat agar terus dilaksanakan, " pungkas Ronald.

Andi, salah satu pekerja Cleaning Service mengapresiasi kegiatan 'Jumat Curhat' yang diadakan rutin oleh Polresta Bandara Soetta setiap jelang akhir pekan dengan lokasi dan peserta yang berbeda-beda tersebut.

"Acara ini sangat positif lantaran bisa menjadi ajang silaturahmi antara Polri bersama masyarakat. Kami berharap acara seperti ini dapat berkelanjutan, karena bermanfaat bagi kami, " kata Andi didampingi rekan sejawatnya.

(Humas) 

Read Entire Article
Karya | Politics | | |