Menjalin Kedekatan Dengan Masyarakat, Panit Binmas Berikan Kultum Kepada Jamaah Masdjid Al-barkah Desa Kemiri

1 month ago 28

Polres Karawang Polda Jawa Barat - Dalam upaya menjalin hubungan kedekatan Polri dengan masyarakat, berbagai upaya terus dilakukan jajaran Polsek Rengasdengklok

Seperti halnya yang dilakukan Panit Binmas Polsek Rengasdengklok Polres Karawang Polda Habar Ipda Lilis Nurholisoh SH, melaksanakan ibadah shalat subuh berjamaah bersama masyarakat di Masdjid jami Al - barkah Dusun Krajan Desa Kemiri Kec.Jayakerta Kab.Karawang

Pada kesempatan tersebut, selepas melaksanakan shalat subuh, Panit Binmas Ipda Lilis Nurkholisoh memberikan Kuliah tujuh menit (Kultum) kepada para jamaah masdjid, Selasa (18/03/2025)

Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP Edwar Zulkarnain SIK., SH., MH melalui Kapolsek Rengasdengklok Kompol H.Edi Karyadi SH menyampaikan, bahwa Polri khususnya jajaran Polsek Rengasdengklok terus berupaya menjalin kedekatan dengan masyarakat melalui berbagai kegiatan,

"Dalam berbagai kegiatan, kita terus berupaya untuk hadir ditengah-tengah masyarakat. Hal ini salah satu upaya untuk meningkatkan hubungan dengan masyarakat, "Kata Kompol Edi Karyadi
Selasa, (18/03/2025)

Kapolsek menjelaskan, Khusus di bulan ramadhan 1446 H/2025 M, Kepolisian sektor Rengasdengklok terus berupaya hadir bersama-sama masyarakat dalam melaksanakat kegiatan ibadah

"Kami selalu berupaya hadir bersama masyarakat dalam melaksanakan kegiatan ibadah shalat berjamaah, baik shalat tarawih maupun shalat wajib di masdjid-masdjid wilayah binaan, "jelasnya

Disetiap ada kesempatan, kami juga memberikan kultum kepada jamaah masdjid. utamanya untuk mengajak masyarakat tetap menjaga kerukunan sehingga situasi kamtibmas tetap kondusif, " pungkasnya

Polres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain

Read Entire Article
Karya | Politics | | |