SEMARANG - Dalam rangka memastikan kelancaran arus mudik Idul Fitri 1446 H, Wakapolda Jateng, Kombes Pol. Dr. Latif Usman, S.I.K., M.Hum., meninjau Pos Terpadu Bawen pada Rabu (26/3/2025). Kunjungan ini bertujuan untuk mengecek kesiapan sarana dan prasarana penunjang serta kesiapan personel yang bertugas dalam Operasi Ketupat Candi 2025.
Setibanya di lokasi, Wakapolda Jateng disambut langsung oleh Kapolres Semarang, AKBP Ratna Quratul Ainy, S.I.K., M.Si. Ia tampak serius mendengarkan paparan mengenai pola pengamanan di kawasan strategis "Segitiga Emas" yang menghubungkan Semarang, Solo, dan Yogyakarta.
Fasilitas Gratis untuk Pemudik, Dari Tambal Ban hingga Warung Makan
Tak hanya memantau sistem pengamanan, Kombes Pol. Latif Usman juga mengecek berbagai fasilitas darurat yang disediakan untuk pemudik. Bersama Kapolres AKBP Ratna, ia berdialog dengan operator layanan darurat seperti mobil ambulans, mobil tambal ban, derek, hingga bengkel gratis yang siap membantu pemudik yang mengalami kendala di perjalanan.
"Kita ingin memastikan bahwa semua fasilitas ini benar-benar siap digunakan oleh masyarakat. Keselamatan dan kenyamanan pemudik adalah prioritas utama, " tegas Wakapolda.
Lebih dari itu, Kapolres Semarang menambahkan bahwa Pos Terpadu Bawen juga menyediakan tempat istirahat lengkap dengan snack dan minuman gratis. Bahkan, bagi pemudik yang sedang menjalankan ibadah puasa, tersedia warung makan gratis untuk berbuka.
"Ada lokasi istirahat di Pos Terpadu Bawen, mulai dari tempat rehat hingga warung gratis bagi pemudik yang akan berbuka puasa. Ini adalah bagian dari pelayanan kami kepada masyarakat, " ungkap AKBP Ratna.
Antisipasi Peningkatan Arus Mudik
Menjelang puncak arus mudik, Wakapolda Jateng memperkirakan lonjakan kendaraan akan terjadi pada Kamis (27/3/2025). Oleh karena itu, ia menekankan pentingnya kesiapan personel dan sarana prasarana agar dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.
"Kesiapan personel dan fasilitas harus benar-benar optimal. Kita ingin pemudik merasa aman dan nyaman, sesuai tagline 'Mudik Aman, Keluarga Nyaman', " pesannya.
Di akhir kunjungannya, Kombes Pol. Latif Usman memberikan motivasi kepada seluruh personel yang bertugas agar tetap semangat dan menjaga kesehatan selama pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2025.
"Dengan pelayanan yang maksimal dan ikhlas, kita bisa memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Jaga kesehatan, karena operasi ini masih panjang, " tutupnya.
Dengan berbagai fasilitas yang telah disiapkan, Polres Semarang berharap para pemudik dapat menikmati perjalanan mereka dengan lebih aman dan nyaman. (Humas/ Editor: JIS Agung)