Polres Semarang Gelar Forum Konsultasi Publik: Wujud Komitmen Peningkatan Pelayanan Masyarakat

1 month ago 14

SEMARANG - Sebagai bentuk komitmen dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Polres Semarang menggelar Forum Konsultasi Publik di Ruang Rapat Utama Polres Semarang. Forum ini menjadi wadah bagi masyarakat dan berbagai pemangku kepentingan untuk memberikan masukan, saran, serta kritik guna meningkatkan standar pelayanan publik. Rabu 19, Maret 2025.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, mulai dari BKSDM, Dinas Perhubungan, Organda, tokoh agama dan masyarakat, hingga perwakilan mahasiswa Undaris serta manajemen perusahaan di wilayah Kabupaten Semarang. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Semarang, AKBP Ratna Quratul Ainy, S.I.K., M.Si.

Polres Semarang Miliki 4 Layanan Publik Utama 

Dalam sambutannya, Kapolres Semarang AKBP Ratna Quratul Ainy menegaskan bahwa forum ini menjadi bagian dari standar pelayanan publik yang terus dipantau dan dievaluasi oleh Kementerian PAN/RB.  

"Polres Semarang memiliki empat layanan utama, yakni SIM, SKCK, SPKT, dan penyidikan Sat Reskrim. Semua layanan ini terus dipantau dan dievaluasi dalam Penilaian Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggara Pelayanan Publik oleh Kemen PAN/RB, " ujar Kapolres. Rabu (19/03/2025).

Melalui forum ini, Kapolres juga berharap adanya partisipasi aktif dari masyarakat dan pemangku kepentingan untuk memberikan masukan, kritik, dan saran demi kemajuan serta peningkatan kualitas pelayanan publik Polres Semarang.  

Solusi Nyata: Bus SIM Keliling untuk Perusahaan 

Dalam sesi diskusi, salah satu perwakilan manajemen perusahaan mengusulkan agar pegawai di wilayah industri dapat memperoleh kemudahan dalam perpanjangan SIM tanpa harus datang langsung ke Satpas Polres.  

Menanggapi hal ini, Kasat Lantas AKP Lingga langsung merespons dengan solusi konkret. "Kami akan mengerahkan Bus SIM Keliling yang nantinya akan ditempatkan di kawasan perusahaan untuk mempermudah akses layanan SIM bagi pegawai, " ungkapnya.  

Keputusan ini disambut positif oleh peserta forum, karena dinilai sebagai langkah inovatif dalam mendekatkan layanan kepolisian kepada masyarakat.  

Komitmen Polres Semarang untuk Pelayanan Prima 

Forum Konsultasi Publik ini menjadi bukti nyata bahwa Polres Semarang terus berbenah dan berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Dengan adanya keterlibatan aktif dari berbagai pihak, diharapkan kualitas layanan kepolisian semakin meningkat dan semakin dekat dengan kebutuhan masyarakat.  

Sumber: Humas Polres Semarang 

Editor: JIS Agung 

Read Entire Article
Karya | Politics | | |