Anggota Koramil 0804/08 Barat Sosialisasikan Penerimaan Calon Prajurit TNI - AD

5 days ago 7

Magetan - Dalam upaya menarik minat masyarakat para pemuda untuk bergabung sebagai prajurit TNI - AD, Anggota Koramil Tipe B 0804/08 Barat melaksanakan sosialisasi penerimaan calon prajurit Bintara PK dan Tamtama prajurit karier gelombang ke ll tahun 2025 diwilayah Desa binaan. Rabu (16/4/2025)

Untuk menjadi prajurit TNI - AD, calon peserta harus melewati beberapa tahap seleksi seperti tes kesehatan, jasmani, pengetahuan umum, mental ideologi, psikotes hingga pantohir, dengan adanya kegiatan tersebut calon harus mengetahui apa saja yang harus dipersiapkan, dalam kesempatan ini anggota Koramil 0804/08 Barat memberikan informasi terkait hal itu seperti pemasangan banner, menyebarkan brosur upaya ini dilakukan agar informasi cepat secara langsung ke masyarakat mengetahuinya.

Komandan Kodim 0804 Magetan Letkol Inf Hasan Dasuki S.Sos, M.I.P., menginstruksi kepada Anggota Koramil jajarannya agar menginformasikan dan memastikan bahwa proses rekrutmen calon TNI - AD berjalan lancar dan efisien, serta untuk meningkatkan kualitas calon prajurit yang mendaftar. Pungkas Dandim 0804/Magetan

Selain menyampaikan informasi teknis, Anggota Koramil 0804/08 Peltu Sigit Setiono juga mengajak para orang tua untuk mendukung anak-anaknya mereka yang berminat menjadi prajurit TNI - AD, agar para orang tua memantau anak-anak mereka guna mempersiapkan diri menghadapi seleksi.

Persyaratan administrasi, proses seleksi, jadwal seleksi dan kontak person harus benar-benar menjadi atensi utama dalam pendaftaran harus selektif bagi calon prajurit bila kurang paham jangan ragu untuk bertanya langsung ke Koramil atau Kodim, yang perlu diingat tidak ada pungutan biaya selama proses pendaftaran. Pungkas Peltu Sigit Setiono (R 08)

Read Entire Article
Karya | Politics | | |