Padang, Sumbar — Sebagai bentuk komitmen dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, jajaran Polda Sumatera Barat bersama TNI dan Satpol PP melaksanakan Patroli Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD)
di sejumlah titik rawan tawuran dan balap liar di Kota Padang.
Kegiatan yang digelar Minggu dini hari tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Biro Operasi Polda Sumbar, Kombes Pol Muhammad Erwin dengan melibatkan 300 personel gabungan dari unsur Polresta Padang, Polisi Militer TNI, dan Satpol PP Kota Padang.
Patroli dimulai pukul 00.00 WIB hingga selesai, menyasar lokasi-lokasi yang kerap dikeluhkan masyarakat.
“Patroli ini kami fokuskan pada titik-titik rawan yang selama ini menjadi lokasi balap liar dan tawuran. Ini adalah langkah preventif untuk memastikan Kota Padang tetap aman, terutama di malam hari, ” ujar Kombes Pol Erwin.
Adapun sejumlah titik yang menjadi sasaran patroli antara lain, jalan Khatib Sulaiman, Jalan By Pass depan Kantor Wali Kota, Kawasan TVRI Air Pacah, dan Jalan Bukit Putus
Dalam arahannya, Kombes Pol Erwin juga menekankan pentingnya pendekatan
humanis namun tegas
kepada seluruh personel yang bertugas.
“Laksanakan tugas dengan profesional. Tindak tegas namun tetap terukur terhadap pelanggaran yang ditemukan di lapangan, ” tegasnya.
Sementara itu, Kapolresta Padang, Kombes Pol Apri Wibowo
, menyampaikan komitmennya dalam menjaga ruang publik yang aman dan nyaman bagi seluruh warga.
“Kami tidak memberi ruang bagi kejahatan jalanan. Kehadiran kita adalah bentuk perlindungan terhadap masyarakat, termasuk mereka yang bekerja pada malam hari, ” ungkap Kapolresta.
Dari hasil patroli tersebut, tim gabungan berhasil mengamankan
dua remaja berinisial JMT (16) warga Parak Gadang, dan DA (16) , warga Kecamatan Lubuk Begalung, yang diduga terlibat tawuran di kawasan Simpang Ujung Tanah, Kecamatan Lubeg.
Barang bukti yang turut diamankan adalah berupa 1 unit sepeda motor Honda Beat Street (BA 3316 ID), 1 unit sepeda motor RX King knalpot brong (BA 5108 LD), 2 unit handphone (Realme C1 dan Infinix Smart 9), 1 bilah clurit dan 1 batang kayu runcing.
Patroli KRYD ini akan terus dilaksanakan secara berkala sebagai
wujud sinergi lintas instansi
dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polresta Padang.
(Berry)