Mataram, NTB – Dalam rangka memperkuat kapasitas layanan informasi publik di lingkungan kepolisian, Divisi Humas Mabes Polri menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Uji Konsekuensi Informasi Publik di lingkup Polda NTB, Rabu (23/04/2025).
Kegiatan yang dipusatkan di Ballroom Hotel Lombok Astoria ini dibuka langsung oleh Kapolda NTB Irjen Pol. Hadi Gunawan, SH., SIK., dan dihadiri oleh Kepala Biro PID Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Pol. Tjahyono Saputro, SIK., beserta tim dari Mabes Polri. Bimtek diikuti secara luring oleh jajaran fungsi Humas di Pulau Lombok dan secara daring oleh jajaran Humas di wilayah Pulau Sumbawa.
Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol. Mohammad Kholid, SIK., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pengelolaan informasi publik di Polda NTB.
“Dengan Bimtek ini, kami berharap pengelolaan informasi di lingkungan Polda NTB akan semakin profesional, akurat, dan sesuai dengan aturan yang berlaku, ” ujarnya.
Bimtek ini juga menjadi ajang penguatan pemahaman tentang Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 mengenai Keterbukaan Informasi Publik, terutama dalam menentukan klasifikasi informasi yang dapat dan tidak dapat dipublikasikan ke masyarakat luas.
Dalam wawancara singkat, Brigjen Pol. Tjahyono Saputro, SIK., mengungkapkan bahwa kegiatan ini juga berfungsi sebagai forum uji konsekuensi, yaitu proses penyusunan informasi yang sesuai dengan ketentuan hukum dan tidak melanggar hak-hak publik maupun privasi institusi.
“Kegiatan ini bertujuan meluruskan dan menyelaraskan penyampaian informasi publik sesuai dengan amanat undang-undang. Kami ingin fungsi Humas di Polda NTB dapat bersinergi dengan seluruh satuan kerja untuk memastikan hanya informasi yang layak dan legal yang dipublikasikan, ” jelasnya kepada awak media.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa Bimtek ini merupakan kegiatan ke-28 dari rangkaian Bimtek serupa yang akan dilaksanakan di seluruh Polda se-Indonesia.
“Kami menargetkan seluruh Polda mendapatkan pelatihan serupa. Ini bagian dari komitmen Polri untuk memperkuat layanan publik dan menampilkan citra kepolisian yang transparan dan humanis, ” pungkasnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan seluruh personel Humas di lingkungan Polda NTB dapat menjalankan peran strategisnya dalam menyampaikan informasi yang edukatif, tepat, dan membangun kepercayaan publik terhadap institusi Polri.(Adb)