Bhabinkamtibmas Polsek Simpenan Berikan Pembinaan Pelajar di Hari Ke-2 MPLS SMAN 1 Simpenan

8 hours ago 4

Sukabumi – Dalam rangka mendukung pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2025/2026, Bhabinkamtibmas Desa Cidadap, Bripka Purnama Sidik, S.H., bersama Babinsa Desa Cidadap, Kopka Igun, melaksanakan kegiatan pembinaan dan penyuluhan kepada siswa baru SMAN 1 Simpenan, Rabu (16/7/2025).

Kegiatan berlangsung di lapangan sekolah SMAN 1 Simpenan yang berlokasi di Kampung Binakarya, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan. Dalam kesempatan tersebut, Bripka Purnama Sidik bertindak sebagai inspektur upacara sekaligus memberikan arahan kepada ratusan siswa terkait pembinaan karakter pelajar.

Beberapa materi yang disampaikan di antaranya:

  • Pencegahan penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja yang dapat menyebabkan putus sekolah dan merusak masa depan.

  • Imbauan untuk bijak menggunakan media sosial, menghindari hoaks dan konten negatif.

  • Larangan melakukan bullying, mengejek sesama teman, serta pentingnya menjaga sikap saling menghargai.

  • Pencegahan tawuran dan kekerasan di lingkungan sekolah.

  • Larangan membawa kendaraan bermotor bagi siswa di bawah umur atau yang belum memiliki SIM.

  • Waspada terhadap judi online, yang kini marak di kalangan remaja.

  • Motivasi kepada siswa untuk menjadi pelajar berprestasi dan memiliki potensi unggul.

“Masa depan memang tak pasti, tapi kalau kita belajar sungguh-sungguh dan bekerja keras, Insya Allah kesuksesan bisa kita raih, ” ujar Bripka Purnama dalam arahannya.

Kegiatan turut dihadiri oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Simpenan, Ketua Komite, para guru, serta staf sekolah. Pihak sekolah mengapresiasi kehadiran aparat TNI-Polri dalam membina dan memotivasi para pelajar agar tumbuh menjadi generasi yang disiplin, berakhlak, dan sadar hukum.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |