KAB. CIREBON - 07/03/2025, Memasuki hari ke 6 dibulan suci Ramadhan 1446H, Jajaran Polsek Waled Polresta Cirebon rutin patroli waktu jelang sahur di bulan suci Ramadhan tahun 1446 H, Patroli ini merupakan instruksi langsung Kapolresta Cirebon.
Atas perintah pimpinan , petugas Kepolisian Polsek Waled akan secara rutin menggelar patroli kamtibmas jelang sahur di wilayahnya antara selesai waktu Tarawih sampai jelang waktu Sahur atau jelang Subuh. Patroli kamtibmas jelang sahur seperti yang dilaksanakan Unit Patroli Polsek Waled, Kamis dini hari.(7/3/2025)
Patroli dengan difokuskan pada pemukiman penduduk yang melakukan obrog-obrog saat membangunkan waktu sahur dan juga jalan Toang serta Obyek Vital yang rawan gangguan kamtibmas, yang dalam hal ini dipimpin oleh Ps Kanit Samapta Aiptu Petrus Agung J bersama Aiptu Uus Sunandar selaku Ps Ka SPK dan Bripka Roby Yansyah
Akp Moch Fadholi SH. selaku Kapolsek Waled mengatakan "selain untuk menjamin keamanan wilayah, Patroli yang digelar menjelang waktu sahur ini bertujuan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan membantu warga melaksanakan ronda sahur menggunakan pengeras suara dari kendaraan dinas Polri.
Dengan memberikan pesan kamtibmas kepada seluruh masyarakat agar tetap menjaga keamanan di lingkungannya sehingga di bulan Suci Ramadhan ini bisa menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan damai dan mencegah perang sarung yang biasa dilakukan oleh anak-anak remaja dimalam bulan Ramadhan ini serta gangguan kamtibmas lainnya."
Untuk kali ini pelaksanaan patroli untuk malam ini Polsek Waled tidak mendapati kejadian gangguan kamtibmas, hanya memberikan himbauan kamtibmas kepada warga.
Di tempat terpisah Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni, SIK, SH, MH. melalui Kapolsek Waled Polresta Cirebon Polda Jabar Akp Moch Fadholi SH, menyampaikan, Polsek Waled di bulan suci Ramadhan ini akan melakukan patroli sahur dalam mewujudkan kenyamanan warga melaksanakan ibadah puasa juga memberikan himbauan kepada masyarakat selama bulan suci Ramadhan ini boleh mengadakan ronda sahur namun tidak menggunakan sound sistem yang dapat menggangu ketentraman warga lainnya.
“Kegiatan Patroli rutin setiap malam hingga dini hari pada bulan Ramadhan kali ini di fokuskan kepada komunitas ronda yang memakai sound system keras yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat.” tutur nya.