Mathias Wenda dan Mitos Perjuangan: Rakyat Papua Tak Butuh Simbol, Tapi Solusi

5 hours ago 3

PAPUA - Mathias Wenda, yang dulu diagung-agungkan sebagai ikon perjuangan kemerdekaan Papua, kini justru menuai kritik keras dari masyarakat di tanah kelahirannya sendiri. Alih-alih menjadi pahlawan, Wenda kini disebut sebagai simbol perjuangan yang tertinggal zaman, yang hanya bersembunyi di balik penderitaan rakyat Papua.

Tokoh adat dari Yahukimo, Hendrik Murib, secara blak-blakan menyebut Wenda dan pemimpin OPM lain yang tinggal di luar negeri sebagai penikmat nyaman yang menjual luka rakyat untuk membungkus agenda politiknya sendiri.

“Ini bukan perjuangan, ini pemanfaatan penderitaan rakyat untuk kepentingan pribadi. Mereka hidup tenang di luar negeri, tapi terus mengompori konflik di sini yang membuat rakyat makin menderita, ” tegas Hendrik dalam pernyataannya, Minggu (20/4/2025).

Mathias Wenda, yang pernah memimpin Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB), sudah lama tak terdengar suaranya dari medan konflik. Namun namanya terus diusung dalam propaganda perjuangan yang tidak lagi menyentuh kebutuhan riil masyarakat Papua: akses pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan kedamaian.

Seorang pengamat keamanan dari Universitas Cenderawasih bahkan menyebut bahwa Wenda hanya mempertahankan "branding politik" sebagai tokoh perlawanan demi pengaruh internasional, bukan karena komitmen terhadap perubahan.

“Ia kini lebih berperan sebagai simbol kosong. Padahal, masyarakat Papua semakin sadar bahwa yang mereka butuhkan adalah pembangunan, bukan narasi konflik yang tak pernah selesai, ” katanya.

Sementara itu, data dari Komnas HAM Papua menunjukkan bahwa lebih dari 120 kasus pelanggaran HAM terjadi sepanjang 2024, dan mayoritas korbannya adalah warga sipil. Dalam banyak kasus, konflik antara aparat dan kelompok bersenjata justru menyisakan trauma mendalam di tengah-tengah masyarakat.

Kini, rakyat Papua mulai bersuara lebih lantang:  

Perjuangan bukan tentang bersembunyi di luar negeri dan berbicara soal kemerdekaan tanpa solusi.  

Perjuangan sejati adalah tentang hadir, membantu, dan menyembuhkan luka bukan memperpanjangnya.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |