Pererat Silaturahmi dan Sinergitas  Kapolres Sumenep Berkunjung ke Ketua LDII

6 hours ago 2

SUMENEP – Dalam upaya memperkuat jalinan kemitraan dan komunikasi aktif dengan tokoh masyarakat serta organisasi keagamaan, Kapolres Sumenep AKBP Rivanda, S.I.K didampingi Kabagren Kompol Khoirul Anwar., S.H., M.H, Kabag SDM Akp Widiarti S., S.H dan Kasat Intelkam Iptu Amirul Mukminin melaksanakan kegiatan silaturahmi ke kediaman tokoh penting ormas Islam di Sumenep, yakni Ketua  LDII Sumenep Dr. H. Musaheri., M.Pd., M.M. Kamis (1/5/2025).

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh keakraban tersebut, Kapolres Sumenep menyampaikan pentingnya sinergi antara kepolisian dan organisasi keagamaan dalam menjaga ketertiban serta membangun harmoni di tengah masyarakat.

"Kami berharap hubungan baik antara Polri dan warga LDII yang telah terjalin selama ini terus diperkuat demi menciptakan suasana yang aman dan damai di wilayah hukum Polres Sumenep, " ungkap AKBP Rivanda.

Dalam kesempatan itu, AKBP Rivanda kembali menegaskan bahwa kehadiran Polri tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai mitra masyarakat yang siap bekerja sama dengan semua elemen untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.

"Kami sangat mengapresiasi peran LDII yang terus aktif dalam kegiatan keagamaan dan pembinaan masyarakat, terutama dalam menjaga persatuan dan mencegah potensi konflik sosial, " kata Akbp Rivanda.

Ketua  LDII Sumenep Dr. H. Musaheri., M.Pd., M.M menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian Polres Sumenep terhadap LDII dan menyatakan siap mendukung tugas-tugas kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Kegiatan silaturahmi tersebut diakhiri dengan dialog ringan, foto bersama, serta doa bersama sebagai simbol harapan akan terwujudnya kerja sama yang erat antara institusi kepolisian dan organisasi masyarakat.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |