Dukung Pemulihan Pascabencana, Bank NTB Syariah Resmikan Jembatan Amanah di Lombok Barat

20 hours ago 9

Lombok Barat, NTB - Upaya pemulihan infrastruktur pascabencana di Nusa Tenggara Barat kembali menunjukkan hasil positif. 

Jembatan Amanah di Dusun Batu Layar Utara, Kecamatan Batulayar, Kabupaten Lombok Barat, resmi dioperasikan pada Jumat (11/7), menandai kolaborasi strategis antara Bank NTB Syariah dan Lembaga Amil Zakat DASI NTB (LAZ DASI).

Peresmian jembatan dilakukan langsung oleh Wakil Gubernur NTB, Indah Dhamayanti Putri, yang menyebut infrastruktur ini sebagai bukti nyata sinergi antara pemerintah, sektor keuangan, dan lembaga sosial dalam percepatan pemulihan daerah terdampak bencana.

“Pemerintah hadir untuk meringankan beban masyarakat, khususnya dalam hal aksesibilitas dan infrastruktur yang rusak akibat bencana, ” ujar Wagub dalam sambutannya.

Jembatan Amanah dibangun untuk menggantikan akses yang rusak akibat banjir bandang yang melanda kawasan Meninting dan Batulayar pada 2022. 

Dengan pendanaan dari program Corporate Social Responsibility (CSR) Bank NTB Syariah dan dukungan penuh dari LAZ DASI, pembangunan jembatan ini menjadi harapan baru bagi warga setempat.

Wagub juga mengapresiasi bentuk kolaborasi lintas sektor ini sebagai bagian dari pembangunan berkelanjutan dan tanggap bencana, serta mendorong lembaga lain untuk turut berkontribusi melalui dana CSR.

“Melalui kolaborasi seperti ini, kita menunjukkan bahwa pemerintah tidak sendiri. Banyak pihak siap bergandengan tangan meringankan beban masyarakat, ” tambahnya.

Ia juga menyinggung pentingnya menjaga lingkungan sebagai langkah mitigasi bencana, merujuk pada banjir yang baru-baru ini melanda Kota Mataram. 

Menurutnya, pelestarian kawasan hutan di Lombok Barat, Tengah, dan Timur adalah benteng alami dari ancaman bencana alam.

Dari pihak Bank NTB Syariah, SEVP Muhamad Usman menyampaikan rasa syukur atas selesainya pembangunan jembatan yang diberi nama lain Jannah (Jembatan Amanah).

“Alhamdulillah, Bank NTB Syariah hadir di tengah masyarakat melalui pembangunan Jembatan Amanah. Kami mohon doa agar Bank NTB Syariah terus berkembang dan dapat menghadirkan lebih banyak program positif yang berdampak langsung bagi masyarakat, ” tuturnya.

Warga menyambut peresmian jembatan dengan antusias, mengingat fasilitas ini sangat vital untuk menunjang mobilitas, ekonomi, dan konektivitas antarwilayah.

Peresmian Jembatan Amanah menjadi bukti bahwa kolaborasi yang inklusif antara pemerintah dan mitra non-pemerintah mampu mempercepat pemulihan serta memperkuat ketahanan masyarakat terhadap bencana di masa depan.(Adb) 

Read Entire Article
Karya | Politics | | |