Polres Karawang - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Telagasari Polres Karawang Polda Jabar, Aipda Yosep, melakukan koordinasi bersama aparatur desa dan Babinsa Koramil Telagasari (20/4/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan serta mencegah terjadinya aksi tawuran remaja yang akhir-akhir ini marak terjadi.
Dalam koordinasi yang berlangsung di kantor desa, Aipda Yosep bersama perangkat desa dan Babinsa Serka Maman membahas langkah-langkah strategis dalam mengantisipasi potensi gangguan keamanan. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan mengintensifkan patroli di wilayah-wilayah yang rawan terjadi tawuran, terutama pada malam hari dan akhir pekan.
“Kami akan terus berkoordinasi dan meningkatkan patroli di titik-titik yang dianggap rawan. Selain itu, kami juga mengimbau kepada para orang tua untuk lebih mengawasi pergaulan anak-anak mereka agar tidak terlibat dalam aksi yang merugikan diri sendiri maupun masyarakat, ” ujar Aipda Yosep
Selain patroli, sinergi antara kepolisian, aparat desa, dan TNI juga mencakup sosialisasi ke sekolah-sekolah dan komunitas pemuda agar dapat memahami dampak negatif dari tawuran serta pentingnya menjaga ketertiban.
Kapolres Karawang AKBP Fiki Novian Ardiansyah, S.H., S.I.K., M.K.P., M.Si., melalui Kapolsek Telagasari IPTU Andi Sabri, S.H., M.H., menuturkan bahwa dengan adanya kerja sama yang solid antara Bhabinkamtibmas, aparatur desa, dan Babinsa ini, diharapkan lingkungan tetap kondusif dan masyarakat merasa lebih aman. Polisi juga mengajak seluruh warga untuk segera melaporkan jika menemukan adanya indikasi gangguan keamanan di wilayahnya.
Polres Karawang_AKBP Fiki Novian Ardiansyah