Kapolres Tasikmalaya Kota Tinjau Langsung Pelaksanaan PSU Pilbup Tasikmalaya, Pastikan Situasi Aman dan Kondusif

1 day ago 5

Kapolres Tasikmalaya Kota Tinjau Langsung Pelaksanaan PSU Pilbup Tasikmalaya, Pastikan Situasi Aman dan Kondusif

Polres Tasikmalaya kota – Sabtu, 19 April 2025. Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Moh. Faruk Rozi, S.H., S.I.K., M.Si., melakukan pengecekan langsung terhadap pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya yang berlangsung di Desa Salawu, Kabupaten Tasikmalaya.

Pengecekan dimulai pada Sabtu, 19 April 2025 sore.

dan turut melibatkan sejumlah pejabat strategis dari unsur kepolisian dan TNI, antara lain Karo Ops Polda Jabar, Dir Intelkam Polda Jabar, Dansat Brimob Polda Jabar, Danrem 062/Tarumanegara Garut, Kapolres Tasikmalaya, Dandim 0612/Tasikmalaya, serta Pejabat Utama Polres Tasikmalaya.

Dalam keterangannya, Kapolres Tasikmalaya Kota menyampaikan bahwa kegiatan pengecekan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh tahapan PSU berjalan dengan lancar, aman, dan sesuai dengan aturan yang berlaku. Pihaknya juga menekankan pentingnya netralitas aparat serta pelayanan yang humanis kepada masyarakat.

“Kami hadir langsung untuk memastikan bahwa proses demokrasi ini berlangsung tanpa hambatan, dengan pengamanan maksimal dari jajaran kami. Sinergitas TNI-Polri menjadi kunci dalam menjaga situasi tetap kondusif, ” ujar AKBP Faruk Rozi.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di lapangan terpantau aman dan tertib. Partisipasi masyarakat dalam PSU ini juga dinilai cukup tinggi, menunjukkan antusiasme warga dalam menggunakan hak pilihnya secara bertanggung jawab.

Pihak kepolisian bersama stakeholder terkait akan terus melakukan monitoring hingga seluruh rangkaian PSU selesai, sebagai bentuk komitmen dalam menjaga stabilitas keamanan serta kelancaran proses demokrasi di wilayah Tasikmalaya.

“Kami juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga suasana damai dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang belum tentu benar. Mari kita kawal bersama proses demokrasi ini dengan semangat persatuan dan tanggung jawab, ” tambah Kapolres.

Kegiatan pengecekan diakhiri dengan koordinasi singkat bersama unsur pengamanan di lapangan serta penyelenggara pemilu guna memastikan tidak ada potensi gangguan keamanan hingga tahap penghitungan suara selesai.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |