Dalam Sehari, Polres Pesisir Selatan Ungkap Dua Kasus Narkoba — Tiga Tersangka Diamankan

7 hours ago 4

Pesisir Selatan, Sumbar– Komitmen Polres Pesisir Selatan dalam memberantas peredaran narkoba kembali dibuktikan. Dalam satu hari, Jumat (18/7/2025), Satuan Reserse Narkoba berhasil mengungkap dua kasus penyalahgunaan narkotika di dua lokasi berbeda. Tiga orang tersangka ditangkap dan sejumlah barang bukti narkotika jenis sabu dan ganja berhasil diamankan.

Pengungkapan kasus ini merupakan hasil dari penyelidikan intensif yang dilakukan personel Satresnarkoba di lapangan, setelah sebelumnya menerima informasi dari masyarakat yang resah dengan aktivitas mencurigakan di lingkungan mereka.

Kasus pertama terungkap sekitar pukul 16.30 WIB di Kampung Lubuk Bay, Kenagarian Tanjung Durian, Kecamatan Bayang. Tim Opsnal Satresnarkoba berhasil menghentikan dua pria berinisial R dan N, masing-masing berusia 45 tahun, yang saat itu tengah berboncengan menggunakan sepeda motor.

Dari hasil penggeledahan, petugas menemukan Satu paket kecil ganja kering, Satu paket kecil sabu, Satu unit handphone dan Satu unit sepeda motor Honda Scoopy sebagai barang bukti. Dan keduanya langsung diamankan dan dibawa ke Mapolres Pesisir Selatan untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Beberapa jam kemudian, sekitar pukul 22.30 WIB, tim Sat Res Narkoba kembali melakukan tindakan tegas terhadap pelaku penyalahgunaan narkoba dengan menggerebek sebuah rumah di Kampung Air Terjun Lansano, Kenagarian Lansano, Kecamatan Sutera.

Seorang pria berinisial Z (33) ditangkap tanpa perlawanan.
Dalam penggerebekan tersebut, petugas berhasil menyita Satu paket kecil ganja kering, Satu paket kecil sabu, satu unit bong cantik dan sebuah korek api gas sebagai barangbukti.

Seluruh tersangka mengakui bahwa barang bukti yang ditemukan merupakan milik mereka dan berada dalam penguasaan pribadi. Ketiganya kini telah diamankan di Mapolres Pesisir Selatan untuk proses hukum lebih lanjut.

Kasatresnarkoba Polres Pesisir Selatan, AKP Hardi Yasmar, S.H., menyatakan bahwa pihaknya akan terus mengembangkan kasus ini dan mendalami kemungkinan keterkaitan jaringan lainnya.

“Pengungkapan ini merupakan hasil kerja keras anggota kami di lapangan, yang ditindaklanjuti dari laporan masyarakat. Kami tegaskan bahwa kami tidak akan memberi ruang bagi peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Pesisir Selatan, ” ujar AKP Hardi.

Dengan pengungkapan ini, Polres Pesisir Selatan menegaskan keseriusannya dalam menciptakan lingkungan yang bersih dari narkoba, sekaligus mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif dalam memberikan informasi kepada pihak kepolisian.
 


(Berry)

Read Entire Article
Karya | Politics | | |