Serka Iman Bransah Babinsa Koramil 0602-01/Kota Serang Awasi Program MBG Di SPPG Serang 2 

1 month ago 17

Banten, - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0602-01/Kota Serang Sersan Kepala (Serka) Iman Bransah, turut aktif dalam membantu pengawasan rogram Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dilaksanakan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Serang 2, bertempat di Kelurahan Serang, Kecamatan Serang, Kota Serang, Provinsi Banten, Jum'at (03/10/2025). 

Kehadiran Babinsa sebagai ujung tombak satuan TNI Angkatan Darat, merupakan wujud nyata komitmen TNI dalam mendukung program pemerintah, khususnya yang berkaitan dengan peningkatan kualitas generasi muda.

Serka Iman Bransah menyampaikan bahwa kegiatan membantu pengawasan ini, merupakan perintah langsung dari Komandan Kodim (Dandim) 0602/Serang Kolonel Arm Oke Kistiyanto. Perintah ini diberikan kepada Komandan Koramil (Danramil) 0602-01/Kota Serang, untuk selanjutnya dilaksanakan secara terjadwal oleh setiap Babinsa di wilayahnya masing-masing. 

"Hal ini menegaskan bahwa keterlibatan TNI, dalam program strategis ini bersifat sistematis dan terkoordinasi dengan baik, " ungkapnya.

Lebih lanjut, Serka Iman menjelaskan ruang lingkup tugasnya. Bantuan pengawasan yang dilakukannya di SPPG Serang 2 bersifat komprehensif, mencakup seluruh rangkaian proses. 

"Kami membantu pengawasan mulai dari proses tahap awal, yang meliputi penerimaan bahan baku, hingga pada proses akhir pendistribusian, " Kegiatan tersebut, untuk memastikan setiap tahapan berjalan sesuai dengan prosedur, juga standar yang telah ditetapkan, " ujarnya. 

Lanjutnya, sasaran penerima manfaat dari Program MBG ini adalah para pelajar. Dengan demikian, pendistribusian yang diawasi oleh Babinsa ini, diharapkan dapat tepat sasaran sehingga gizi yang terkandung dalam makanan, dapat langsung menyentuh kelompok yang paling membutuhkan, yaitu anak-anak sekolah. 

"Dukungan ini sangat krusial, untuk memastikan asupan gizi yang berkualitas dapat mendukung aktivitas belajar, sehingga tumbuh kembang mereka secara optimal.

Sementara itu, Kepala SPPG Serang 2, Mohamad Fakhrurozi, menyambut positif keterlibatan Babinsa dalam proses pengawasan. 

Ia juga menyatakan bahwa telah memperoleh sertifikat dari Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI) Indonesia. Sertifikat ini menjadi bukti nyata, bahwa unit yang dikelolanya telah memenuhi standar keamanan, kebersihan, dan kualitas pangan yang berlaku secara nasional.

Dengan sinergi yang baik, antara unsur TNI melalui Babinsa dan pengelola SPPG yang telah bersertifikat. Program Makan Bergizi Gratis ini diharapkan tidak hanya berjalan lancar, tetapi juga mampu memberikan dampak yang maksimal. 

Read Entire Article
Karya | Politics | | |