UPTD Inpres Benteng Hadirkan Inovasi TINTA EMAS: Wujud Sekolah Digital yang Cerdas dan Literat

1 month ago 17

Mamuju Tengah — UPTD SD Inpres Benteng kembali menunjukkan langkah maju dalam dunia pendidikan dengan meluncurkan inovasi TINTA EMAS yang merupakan singkatan dari “Teknologi Interaktif Numerasi dan Literasi Melalui Aplikasi Sekolah.” Inovasi ini digagas oleh Dedi Nurpiawan, Kepala UPTD SD Inpres Benteng, sebagai jawaban atas tantangan pembelajaran di era digital.

Melalui TINTA EMAS, sekolah berupaya mengintegrasikan teknologi digital dengan kegiatan literasi dan numerasi secara interaktif. Aplikasi ini menjadi wadah bagi siswa untuk mengakses pustaka digital, latihan numerasi berbasis game edukatif, serta informasi pembelajaran yang terhubung langsung dengan sistem data sekolah.

Menurut Dedi Nurpiawan, lahirnya inovasi ini berawal dari kebutuhan untuk meningkatkan minat baca dan kemampuan berhitung siswa di tengah keterbatasan sarana belajar konvensional.

“Awalnya kami hanya fokus pada literasi melalui pustaka elektronik. Namun seiring waktu, kami melihat pentingnya juga mengembangkan kemampuan numerasi agar siswa memiliki keseimbangan literasi baca-tulis dan hitung yang kuat, ” ujar Dedi.

Selain memfasilitasi kegiatan literasi dan numerasi, TINTA EMAS juga terhubung dengan sistem informasi perbukuan, asesmen siswa, dan data pembelajaran, sehingga membantu guru dalam melakukan pemantauan perkembangan belajar setiap peserta didik secara lebih akurat dan efisien.

Inovasi ini mendapatkan sambutan positif dari guru, siswa, dan orang tua. Para guru merasa terbantu karena aplikasi ini memperkaya metode pembelajaran, sementara siswa lebih termotivasi berkat pendekatan interaktif dan digital yang menarik.

Melalui TINTA EMAS, UPTD SD Inpres Benteng berharap dapat menjadi sekolah percontohan dalam penerapan teknologi interaktif yang mampu menumbuhkan generasi cerdas, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan era digital.

“Kami ingin SD Inpres Benteng menjadi sekolah yang tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga adaptif terhadap perkembangan zaman, ” tambah Dedi Nurpiawan.

Dengan inovasi TINTA EMAS ini, SD Inpres Benteng membuktikan bahwa teknologi dan kreativitas dapat berjalan beriringan untuk mencetak generasi emas masa depan.

Read Entire Article
Karya | Politics | | |